Bola.net - - Persebaya Surabaya melanjutkan tren positif pada babak 16 besar Liga 2 usai menghabisi tamunya Persigo Semeru FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Para punggawa Bajul memenangkan pertandingan dengan skor telak 4-0, Sabtu (30/9) malam.
Sejak peluit tanda kick off dibunyikan oleh wasit Rahmatullah, Persebaya langsung melakukan pressing ke daerah pertahanan Semeru FC. Serangan lebih mengandalkan dari sektor sayap kanan dan kiri yang dikendalikan oleh Oktavianus Fernando dan Irfan Jaya.
Sayangnya hingga lima belas menit laga berjalan, Persebaya belum mampu menembus rapatnya pertahanan tim tamu. Bahkan serangan yang dibangun oleh Misbakus Solikin dan kolega hanya berakhir di sepertiga lapangan Semeru FC.
Sebaliknya Semeru FC juga belum bisa memberikan serangan balasan kepada tuan rumah. Absennya Reza Mustofa membuat tim asal Kabupaten Lumajang tersebut kesulitan menembus penjagaan yang dilakukan oleh Fandry Imbiri dan Andri Muladi.
Setelah berbagai variasi serangan dilakukan, Persebaya akhirnya mampu memecah kebuntuan di menit 31 dan mampu membuat seisi Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya bergemuruh lewat gol yang dicetak oleh penyerang asal Papua, Ricky Kayame.
Mantan pemain Persipura Jayapura tersebut mampu memanfaatkan bola rebound atas tendangan yang dilakukan oleh Oktavianus Fernando ke gawang Semeru FC. Sundulan kerasnya yang sempat ditepis oleh Pujianto berakhir di pojok kiri gawang The Volcano.
Unggul 1-0, para punggawa Bajul Ijo semakin bernafsu untuk menambah pundi-pundi gol. Namun tambahan gol yang mereka cari tak kunjung didapatkan hingga wasit asal Tangerang, Rahmatullah meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Hanya satu menit babak kedua berjalan, Irfan Jaya langsung menambah keunggulan tuan rumah menjadi 2 - 0. Pemain bernomor punggung 41 tersebut melewati satu pemain belakang tim tamu sebelum akhirnya memaksa Pujiantoro memungut bola dari gawangnya.
Memasuki menit 52, pertandingan sempat dihentikan selama kurang lebih tujuh menit karena stadion dipenuhi asap tebal. Asap muncul dari sisi selatan Stadion Gelora Bung Tomo yang diduga akibat terbakarnya semak belukar.
Unggul dua gol, Angel Alfredo Vera menarik keluar Sidik Saimima dan Ricky Kayame yang berhasil mencetak satu gol ke gawang Semeru FC. Sebaliknya ia memasukkan penyerang yang lebih segar yakni Rishadi Fauzi dan Rendi Irwan.
Baru lima menit masuk lapangan, Rishadi Fauzi menunjukkan taringnya, mantan penyerang Madura United tersebut menambah keunggulan tuan rumah menjadi 3 - 0. Rizhadi sukses membobol gawang Semeru FC setelah mengecoh tiga pemain belakang tim tamu.
Semeru FC sedianya bisa membalas melalui kerjasama I Gede Warih Sentanu dengan Dhanu Syah Putra. Namun tendangan Gede Warih Sentanu masih tipis di sisi kiri gawang Miswar Saputra dan hanya menghasilkan tendangan gawang untuk tuan rumah.
Fandri Imbri kembali memaksa Pujiantoro memungut bola dari gawangnya di menit 86 setelah tendangan kaki kanan mantan bek Semen Padang tersebut menggetarkan jala gawang Semeru FC untuk keempat kalinya dan mengakhiri laga dengan skor telak 4-0.
Susunan pemain
Persebaya : Miswar Saputra (PG), Andri Muladi, Fandry Imbiri, Moch. Irvan, Abur Rizal M, Sidik Saimima (Rendi Irwan, 52'), Misbakus Solikin, M. Hidayat, Irfan Jaya (Mei Handoko, 78'), Oktavianus Fernando, Ricky Kayame (Rizhadi Fauzi, 65').
Semeru FC : M. Pujiantoro (PG), Agil Pramono, Doni Setiawan, Fadel Muhammad, Nugroho Mardiayanto (C), Dwi Andika Cakra, Feri Firmansyah, Jajang Paliama (Taju Prashetio, 46'), Yogi Syaiful Rizal, Dhanu Syah Putra, I Gede Warih Sentanu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Semeru FC Masih Demam Panggung
Bola Indonesia 30 September 2017, 23:55
-
Persebaya Akui Kesulitan Tembus Pertahanan Semeru FC
Bola Indonesia 30 September 2017, 21:59
-
Bola Indonesia 30 September 2017, 21:15

-
Semeru FC Tak Minder Hadapi Persebaya
Bola Indonesia 29 September 2017, 19:18
-
Persebaya Bertekad Pertahankan Posisi Puncak
Bola Indonesia 29 September 2017, 19:16
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR