
Bola.net - Persebaya Surabaya kembali memberi kesempatan kepada pemain muda untuk bergabung dengan tim senior. Pemain yang dimaksud adalah Venko Armedya.
Venko berposisi sebagai penyerang. Dia merupakan jebolan Persebaya U-20 dan sempat mengantarkan Bajul Ijo cilik juara Elite Pro Academy (EPA) 2019.
Menurut pelatih Persebaya, Aji Santoso, Venko diberi kesempatan ke tim senior sesuai dengan kebutuhan tim. Sebab, stok penyerang sangat minim.
"Kami posisi striker cuma Patrich Wanggai yang murni striker, terus saya ada informasi dari internal, kenapa nggak," katanya, Jumat (4/9/2020).
"Kalau saya pribadi kalau memang ada pemain internal sangat layak ke senior saya senang sekali. Apalagi mereka bisa dikatakan produk dari Persebaya," imbuhnya.
Sebelumnya, Persebaya sudah memberi kesempatan dua pemain muda untuk ikut latihan. Mereka adalah Akbar Firmansyah dan Dicky Kurniawan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Komitmen Aji Santoso
Sejak awal, Aji memang berkomitmen untuk mengorbitkan pemain-pemain muda dari Surabaya. Hal itu juga bisa menjadi prestasi tersendiri.
"Salah satu tugas saya adalah bagaimana pemain muda dari surabaya bisa bermunculan, itu akan lebih bagus," jelas Aji.
"Kami punya prestasi memunculkan pemain muda, itu yang mahal harganya," tandas mantan pelatih Persela Lamongan itu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Persebaya Kritik Federasi, Ada Apa?
Bola Indonesia 4 September 2020, 22:02
-
Persebaya Kembali Beri Kesempatan Pemain Muda Gabung Tim Senior
Bola Indonesia 4 September 2020, 17:30
-
Terancam Kehilangan David da Silva, Begini Komentar Pelatih Persebaya
Bola Indonesia 4 September 2020, 13:23
-
Persebaya Mulai Mengasah Penyelesaian Akhir
Bola Indonesia 4 September 2020, 10:42
-
Ada Masalah pada Paha, Gelandang Persebaya Latihan Terpisah
Bola Indonesia 2 September 2020, 22:10
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR