
Bola.net - - Persegres Gresik United akan mengajukan permohonan izin kepada PSSI untuk dua pemainnya yakni Satria Tama dan Arsyad Yusgiantoro. Keduanya dikehendaki agar bisa dimainkan dalam pertandingan kontra Bhayangkara FC, Minggu (7/5).
Pelatih Persegres Gresik United, Hanafi, mengungkapkan Satria Tama dan Arsyad Yusgiantoro sangat dibutuhkan tenaganya di Persegres. Sehingga ia ingin meminjam keduanya dari timnas U-22 yang akan menjalani pemusatan latihan.
"Mereka kan harus kembali ke timnas tanggal 7 Mei, tapi tanggal 7 belum ada kegiatan, coba kita pakai aja untuk kompetisi," ungkap Hanafi, Kamis (04/5).
Menurut Hanafi, peran dari kedua pemain tersebut memang cukup vital di Persegres, seperti Arsyad Yusgiantoro yang selama ini menjadi duet menakutkan bersama dengan Patrick da Silva di lini serang klub berjuluk Kebo Giras.
"Satria Tama juga bagus, dia banyak melakukan penyelamatan penting. Tentunya keberadaan mereka berdua akan menambah kepercayaan diri pemain," imbuhnya.
Tetapi ia tetap memasrahkan sepenuhnya kepada PSSI untuk memberikan izin atau tidak. Dan jika tidak diizinkan, Persegres tetap akan menerima dengan lapang dada dan akan menyiapkan pemain lain sebagai pengganti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persegres Ingin Pinjam Arsyad dan Satria Tama dari Timnas
Bola Indonesia 4 Mei 2017, 20:52
-
Pemain Persegres Masih Kurang Jam Terbang
Bola Indonesia 4 Mei 2017, 17:32
-
Persegres Butuh Tambahan Penyerang Berpengalaman
Bola Indonesia 4 Mei 2017, 16:36
-
M. Natshir Dianggap Sebagai Kunci Kemenangan Persib
Bola Indonesia 4 Mei 2017, 02:20
-
Hanafi Minta Goran Gancev Diadili
Bola Indonesia 4 Mei 2017, 01:21
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR