Bola.net - - Kehadiran Michael Essien diharap tak hanya membantu meningkatkan kualitas bagi Persib Bandung saja. Namun, gelandang asal Ghana itu diharap bisa membantu memajukan sepakbola Indonesia secara umum.
Persib resmi mendapatkan tanda tangan Essien untuk kompetisi musim 2017. Gelandang berusia 34 tahun tersebut teken kontrak dengan Maung Bandung pada Selasa (14/3).
Hadirnya Essien ini tentu menjadi kejutan, tak hanya bagi fans Persib namun juga bagi pecinta sepakbola di Tanah Air. Sebab, dia dahulu pernah membela klub-klub elit Eropa macam AC Milan, Chelsea dan Real Madrid.
Hadirnya sosok Essien ini jelas akan membuat kekuatan tim asuhan Djadjang Nurdjaman tersebut meningkat. Akan tetapi, Persib ternyata berharap hadirnya gelandang veteran itu tak cuma mengatrol performa mereka namun juga mengangkat sepakbola Indonesia secara umum.
"Dengan datangnya Essien sebenarnya untuk meningkatkan nilai kompetisi di Indonesia. Mudah-mudahan dengan kedatangan Essien bisa membawa kemajuan buat sepakbola Indonesia," ujar Direktur Keuangan PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahyono di Graha Persib di jalan Sulanjana, Bandung, Selasa (14/3/3017).
Teddy menambahkan, harapan Persib itu sendiri ternyata selaras dengan niatan dari Essien. Dikatakannya, gelandang yang sebelumnya bermain di liga Yunani itu memang berniat membantu mengangkat persepakbolaan di Tanah Air.
"Essien orang yang sangat baik, dia konsen ingin ikut memajukan sepakbola Indonesia. Makanya dengan pertimbangan seperti ini dia mau datang ke sini dan bermain di sini," pungkasnya.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jawaban Persib Tentang Kontrak Esien
Bola Indonesia 14 Maret 2017, 22:56 -
Persib Berharap Essien Tingkatkan Nilai Kompetisi
Bola Indonesia 14 Maret 2017, 22:28 -
Sukses Persib Gaet Michael Essien Jadi Sorotan Dunia
Bola Indonesia 14 Maret 2017, 18:29 -
Kontrak Fantastis dan Alasan Yang Bikin Essien Gabung Persib
Editorial 14 Maret 2017, 17:58 -
Persib Pinang Essien, Arema FC Ogah Latah
Bola Indonesia 14 Maret 2017, 17:34
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR