Bola.net - - Keberhasilan Persija Jakarta menembus babak semi final Zona ASEAN Piala AFC 2018 membuat mereka mendapat dispensasi khusus dari PT LIB. Operator Liga itu memutuskan untuk mengundur laga Persija vs Perseru untuk mengakomodir lolosnya Macan Kemayoran tersebut.
Semula, kedua tim akan bertanding pada 6 Mei mendatang. Tapi, jadwal tersebut berdekatan dengan partai Persija pada semifinal Zona ASEAN AFC Cup 2018 selang dua hari kemudian.
Persija
"Menindaklanjuti surat klub Persija No. 280/PERSIJA/LIGA-1/IV-2018 perihal Permohonan Penundaan Jadwal Pertandingan Perseru – Persija di Go-jek Liga 1 tahun 2018 terkait keikutsertaan Persija di AFC Cup 2018 tertanggal 27 April 2018, bersama dengan ini disampaikan status jadwal pertandingan Go-Jek Liga 1 2018 antara Perseru vs Persija Jakarta yang semula dijadwalkan pada tanggal 6 Mei 2018 berubah menjadi tanggal 3 Juli 2018," bunyi surat dari PT LIB kepada Persija.
"Agar klub Perseru sebagai tuan rumah melakukan koordinasi dengan pihak terkait agar pertandingan dapat berjalan dengan aman, nyaman dan tertib," lanjut isi surat tersebut.
Pengunduran laga Perseru melawan Persija bukan tanpa sebab. Pasalnya, Macan Kemayoran harus menaati peraturan AFC Cup.
Sesuai regulasi, Persija diwajibkan tiba di markas lawan dua hari sebelum bermain, atau 6 Mei. Tapi di tanggal itu, Macan Kemayoran harus berhadapan dengan Perseru.
"Karena peraturan AFC yang mewajibkan tim yang bertanding dua hari sebelum pertandingan dimulai, maka laga melawan Perseru tidak memungkinkan dilangsungkan mengingat Persija bermain di AFC Cup," ujar pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco.
Keputusan PT LIB membuat Persija dapat konsentrasi menghadapi Home United pada 8 Mei 2018 di Stadion Jalan Besar, Singapura. Terkait penundaan partai melawan Perseru, arsitek asal Brasil tersebut enggan berkomentar lebih banyak.
"Dengan keputusan ini tim juga bisa fokus di AFC Cup juga karena membawa nama Indonesia ke ajang internasional. Sementara untuk berkomentar jadwal baru kita fokus dahulu laga terdekat melawan Home United," imbuh Teco.
Persija Sendiri akan kembali menghadapi wakil Singapura di babak semifinal Zona ASEAN tersebut. Mereka dijadwalkan akan menghadapi Home United pada tanggal 8 Mei mendatang.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Riko Simanjuntak Masuk Daftar Tunggu Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Mei 2018, 15:53
-
Persija Melaju di Piala AFC, PT LIB Beri Dispensasi Khusus
Bola Indonesia 3 Mei 2018, 15:36
-
SUGBK Segera Disterilkan, Persija Bisa Pakai Dua Stadion Ini
Bola Indonesia 3 Mei 2018, 15:04
-
Jersey Terbaru Persija Dipamerkan dan Dijual di ISEF 2018
Bolatainment 2 Mei 2018, 17:34
-
Perseru vs Persija Dijadwal Ulang, Ismed Sofyan: Alhamdullilah
Bola Indonesia 1 Mei 2018, 17:03
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR