Bola.net - - Persija Jakarta akan bertandang ke markas PSMS Medan pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Sumatera Utara, Jumat (6/4/2018). Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco mengatakan, timnya sudah siap mental menghadapi tekanan dari ribuan suporter fanatik tim tuan rumah.
Persija memang memiliki modal bagus setelah sebelumnya berhasil mengalahkan 'Ayam Kinantan' dua kali pada turnamen Piala Presiden 2018. Namun, kondisinya kini berbeda karena PSMS akan didukung ribuan suporter setianya.
Kendati demikian, Teco menegaskan bahwa bermain di depan pendukung tim lawan tak membuat timnya gentar. Sebab, Marco Simic dkk sudah terbiasa mendapatkan tekanan dari suporter tim lawan.
"PSMS tim tradisional di Indonesia, dan tim lama di Indonesia. Jadi kami harus respek, dan harus siap main di luar. Waktu persiapan liga kami banyak bertanding di luar dan banyak uji coba, jadi saya pikir tim kami sudah sangat siap," ujar Teco di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (4/4).
Dalam lawatannya ke kandang PSMS, Teco memboyong 18 pemain. Besar kemungkinan, pelatih asal Brasil ini akan melakukan rotasi demi menjaga kebuguran pemain, mengingat pada bulan April ini Persija harus menjalani enam pertandingan.
"Soal rotasi kami lihat kondisi pemain dulu. Lihat di latihan dan bicara dengan pemain. Kami akan pasang yang paling siap di pertandingan," kata Teco.
Setelah melawan Ayam Kinantan, Persija bakal menjamu wakil Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT) dalam laga lanjutan Piala AFC. Laga tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/4).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Abaikan Masalah Internal PSMS
Bola Indonesia 4 April 2018, 16:33
-
Persija Siap Hadapi 'Teror' Pendukung PSMS
Bola Indonesia 4 April 2018, 15:07
-
Persija Sudah Siap Hadapi PSMS di Stadion Teladan
Bola Indonesia 4 April 2018, 14:04
-
Pelatih Persija: PSMS Klub Tradisional yang Bagus
Bola Indonesia 3 April 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR