
Bola.net - - Penyerang Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, belum sekalipun turun di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim ini. Ketika timnya menghadapi PSMS Medan pada pekan ketiga pada hari Jumat (6/4) mendatang, ia memiliki peluang untuk menjalani laga pertamanya.
Saat Persija membuka kompetisi mengahadapi Bhayangkara FC, pemain yang karib dipanggil Bepe tersebut harus duduk manis di bangku cadangan. Melawan Arema FC di partai kedua, penyerang berusia 37 tahun ini malah tidak kelihatan dalam Daftar Susunan Pemain (DSP) tim ibu kota.
Muncul spekulasi bahwa Bepe mulai tersisih dari skuad Persija di musim ini. Namun, praktek di lapangannya berbeda. Bepe ternyata menderita cedera engkel ketika rekan-rekannya merayakan kemenangan 3-1 atas Arema FC.
Kini, kondisi Bepe telah pulih benar. Ada kemungkinan untuknya dibawa dalam lawatan ke Medan untuk menghadapi PSMS pada 6 April 2018.
"Jadi dia (Bepe) sudah ikut latihan sama kita. Namun, harus menunggu dua sampai tiga hari ke depan. Kita pantau di latihan," ujar pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco.
Pertandingan antara Persija Jakarta dan PSMS Medan akan berlangsung di Stadion Teladan. Pertandingan tersebut akan disiarkan langsung oleh Indosiar atau bisa ditonton melalui live streaming di Vidio.com pada pukul 15.30 WIB.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Abaikan Masalah Internal PSMS
Bola Indonesia 4 April 2018, 16:33
-
Persija Siap Hadapi 'Teror' Pendukung PSMS
Bola Indonesia 4 April 2018, 15:07
-
Persija Sudah Siap Hadapi PSMS di Stadion Teladan
Bola Indonesia 4 April 2018, 14:04
-
Pelatih Persija: PSMS Klub Tradisional yang Bagus
Bola Indonesia 3 April 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR