
Bola.net - Pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada 13-23 November 2020, hanya dipimpin oleh tiga pelatih lokal. Mereka adalah Nova Arianto (asisten pelatih), Sahari Gultom (pelatih kiper), dan Alex Aldha (pelatih fisik).
Sementara pelatih kepala Shin Tae-yong hanya memantau TC secara virtual. Sebab, juru racik berusia 51 tahun itu masih berada di negaranya, Korea Selatan.
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan pun memberikan pesan kepada Nova, Sahari, dan Alex. Mereka diminta untuk mencontoh cara melatih Shin Tae-yong.
"Saya minta kepada pelatih lokal untuk bisa melakukan porsi latihan seperti Shin Tae-yong agar stamina pemain tetap terjaga," ujar Iwan Bule, sapaan akrab Mochamad Iriawan.
"Ini anak-anak saya lihat agak mulai kendur karena kemarin banyak di luar (latihan virtual) dan cukup menurun. Tapi mudahan-mudahan dengan digenjot latihan lagi, mereka akan meningkat staminanya," katanya menambahkan.
Shin Tae-yong rencananya akan kembali ke Tanah Air pada 1 Desember mendatang atau sepekan setelah TC di Jakarta rampung. Namun, bisa juga lebih cepat karena tanggal tersebut paling telat.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Kawal Terus
Iwan Bule pun menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengawal perjalanan Timnas Indonesia U-19. Apalagi, tim tersebut diproyeksikan untuk Piala Dunia U-20 2021 yang akan digelar di Tanah Air.
"Mereka akan terus kami kawal sehingga performa, skill, dan stamina terus bisa tetap terjaga dengan baik," imbuhnya.
Sebelum tampil di Piala Dunia U-20 2021, Timnas Indonesia U-19 akan lebih dulu main di Piala AFC U-19 2020. Event tersebut rencananya bakal berlangsung di Uzbekistan pada Maret 2021.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan Ketum PSSI Untuk Pelatih Lokal: Contoh Shin Tae-yong
Bola Indonesia 18 November 2020, 20:47 -
Wonderkid Persib: Latihan Perdana Timnas Indonesia U-19 Berat
Tim Nasional 16 November 2020, 21:37 -
Tim Pelatih Minta Anak Baru di Timnas Indonesia U-19 Gerak Cepat Adaptasi
Tim Nasional 16 November 2020, 19:23 -
Latihan Hari Pertama Timnas Indonesia U-19: Para Pemain Naik Turun Tangga
Tim Nasional 16 November 2020, 19:19 -
Timnas Indonesia U-19 Batal Gelar Latihan Hari Ini
Tim Nasional 4 November 2020, 21:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR