
Bola.net - Persebaya Surabaya akan menjamu Persita Tangerang pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2022/2023, Senin 1 Agustus 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, kick-off jam 20:30 WIB, siaran langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.
Hasil kontras mewarnai langkah awal Persebaya dan Persita di liga musim ini. Persebaya takluk 0-1 oleh gol penalti Gustavo Tocantins di kandang Persikabo 1973, sedangkan Persita menang 2-0 menjamu Persik Kediri.
Gol-gol Persita dicetak oleh Ramiro Fergonzi menit 2 dan Wildan Ramdhani menit 56. Dua gol itu memberi Persita tiga poin di laga perdana mereka.
Pertemuan terakhir mereka di BRI Liga 1 musim lalu berkesudahan imbang 1-1. Dalam laga yang digelar 6 Maret 2022 itu, Persita unggul terlebih dahulu melalui gol Ahmad Hardianto menit 40, kemudian Persebaya membalas lewat gol Taisei Marukawa menit 45.
Susunan Pemain Masing-masing Tim di Laga Terakhir

Persebaya Surabaya (4-3-3) vs Persikabo 1973: Satria Tama; Koko Ari Araya, Rizky Ridho, Dandi Maulana, Arief Pamungkas; Muhammad Hidayat, Alwi Slamat, Higor Vidal; Ahmad Nufiandani, Silvio Junior, Sho Yamamoto.
Pelatih: Aji Santoso.
Persita Tangerang (4-2-3-1) vs Persik Kediri: Dhika Bhayangkara; Arif Setiawan, Yohanes Kandaimu, Muhammad Rifqi, Muhammad Toha; Sin Yeong Bae, Elisa Yahya Basna; Ramiro Fergonzi, Paulo Oktavianus Sitanggang, Abu Rizal Maulana; Wildan Ramdhani.
Pelatih: Alfredo Vera.
Prediksi

Persebaya menginginkan kemenangan setelah takluk di laga pertama. Terlebih lagi, Persebaya kali ini akan main kandang.
Namun, Persebaya terkendala krisis pemain. Empat pemain mereka harus absen di laga kontra Persita. Mereka adalah bek Leo Lelis, gelandang Marselino Ferdinan, gelandang Alwi Slamat, dan kiper Ernando Ari Sutaryadi. Kecuali Alwi, tiga pemain lainnya sudah absen sejak pekan pertama akibat cedera.
Melawan Persita yang sedang percaya diri, Persebaya sepertinya bakal sedikit kesulitan.
Prediksi skor akhir: Persebaya Surabaya 1-1 Persita Tangerang.
Klasemen BRI Liga 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Persebaya Kehilangan Alwi Slamat, Leo Lelis dan Marselino Ferdinan Masih Absen Kontra Persita
- Penjelasan Azrul Ananda Ihwal Kenaikan Harga Tiket Persebaya
- Didukung Brand Luar Negeri, Persebaya Optimistis Tembus Kompetisi Asia
- BRI Liga 1: Persebaya vs Persita, Leo Lelis Berpotensi Kembali Absen
- 4 Eks Persebaya dalam Skuad Persita Tangerang, Siapa Saja?
- Kabar Buruk dari Persebaya: Silvio Junior Menepi Karena Cedera Engkel
- 3 Gol Terbaik dari Pekan Pertama BRI Liga 1 2022/2023
- BRI Liga 1: Tambah Kekuatan Lini Depan, Persita Rekrut Pemain Naturalisasi asal Nigeria
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Marseille vs AC Milan 31 Juli 2022
Liga Italia 31 Juli 2022, 07:47
-
Prediksi Manchester United vs Rayo Vallecano 31 Juli 2022
Liga Inggris 31 Juli 2022, 07:01
-
Prediksi BRI Liga 1: Dewa United vs Persikabo 1973 31 Juli 2022
Bola Indonesia 30 Juli 2022, 11:31
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25




















KOMENTAR