Menilik dari segi kekuatan, kedua tim sebenarnya sama kuat. Memang, dari segi klasemen, Semen Padang yang mantap di runner up lebih superior. Tapi jika dihadapkan dengan SFC, tak akan jauh beda.
Sejak Semen Padang kembali ke pangkuan ISL, Laskar Wong Kito sudah bertemu tiga kali dengan Kabau Sirah. Hasilnya, saling mengalahkan dan sekali seri. SFC bahkan lebih unggul karena menahan rivalnya itu di Padang dan menang 3-1 di Palembang.
Kian menunjukkan kalau kekuatan keduanya relatif imbang adalah hasil pertandingan terakhir mereka. Tim asuhan Subangkit ini tak terkalahkan di empat laga kandang terakhir mereka.
Sementara Semen Padang juga tak terkalahkan di empat laga terakhirnya. Home atau away semua diselesaikan dengan hasil tiga angka oleh tim asuhan Jafri Sastra ini.
Kualitas yang merata dan didukung permainan kolektif juga membuat Semen Padang boleh berharap di laga yang akan dihelat di Stadion Jakabaring ini. Meskipun, pada ajang Inter Island Cup 2014 lalu mereka dihajar 3-1 di tempat yang sama.
Kolektifitas memang menjadi pembeda SFC dengan Semen Padang. Tuan rumah sering terlalu berharap dengan penampilan gemilang Lancine Kone. Jika mampu bermain kolektif dan tak melulu bertumpu padanya, bukan tak mungkin SFC dapat membalas kekalahan 1-2 karena penalti Esteban Vizcarra lalu. (bola/fjr)
Perkiraan Susunan Pemain

Semen Padang (4-4-2): 22-Jandia Eka Putra (PG); 2-Novan Setya, 16-Saepuloh Maulana, 19-Seftia Hadi, 11-Hengki Ardiles; 12-Jajang Paliama, 6-Yu Hyun Koo, 23-Esteban, 15-Hendra Bayaw; 99-Airlangga, 10-Osas Saha
Data dan Fakta

- Sriwijaya FC tak terkalahkan di lima laga terakhirnya.
- Semen Padang selalu menang pada empat pertandingan terakhirnya.
- Sriwijaya FC selalu menang jika menjamu Semen Padang di Jakabaring
- Semen Padang maksimal hanya mampu mencetak satu gol jika bertandang ke Palembang
- Sebanyak 12 dari total 17 gol Sriwijaya musim ini tercipta di kandang
- Top skor masing-masing tim adalah pemain asingnya. Lancine Kone 5 gol untuk Sriwijaya FC dan Esteban dari Semen Padang dengan 7 gol
Lima Pertemuan Terakhir

14/Jan/2014 (INTER ISLAND CUP 2014) SRIWIJAYA FC 3 - 1 SEMEN PADANG
10/Jan/2014 (INTER ISLAND CUP 2014 ) SEMEN PADANG 1 - 1 SRIWIJAYA FC
08/Mar/2011 (DJARUM ISL 2010) SEMEN PADANG 2 - 1 SRIWIJAYA FC
06/Feb/2011 (DJARUM ISL 2010) SRIWIJAYA FC 5 - 0 SEMEN PADANG
Lima Pertandingan Terakhir Sriwijaya FC

04/May/2014 SRIWIJAYA FC 4 - 2 BARITO PUTERA
21/May/2014 SRIWIJAYA FC 2 - 0 PERSIK
24/May/2014 PERSITA 1 - 1 SRIWIJAYA FC
01/Jun/2014 BARITO PUTERA 0 - 0 SRIWIJAYA FC
08/Jun/2014 SRIWIJAYA FC 3-1 PERSIJA
Lima Pertandingan Terakhir Semen Padang

18/May/2014 GRESIK UNITED 1 - 0 SEMEN PADANG
21/May/2014 AREMA INDONESIA 1 - 2 SEMEN PADANG
25/May/2014 SEMEN PADANG 3 - 0 PERSIK
30/May/2014 SEMEN PADANG 3 - 0 PERSIJAP
07/Jun/2014 PERSITA 2 - 4 SEMEN PADANG
Prediksi

Bagaimana prediksi Bolaneters? Setuju dengan prediksi kami?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview ISL: SFC vs Semen Padang, Penguasa Sumatera
Bola Indonesia 10 Juni 2014, 22:45
-
Preview ISL: Persib vs Barito, Rebut Angka Sebelum Jeda
Bola Indonesia 9 Juni 2014, 22:34
-
Preview ISL: Sriwijaya FC vs Persija, Redam Macan Kemayoran
Bola Indonesia 7 Juni 2014, 16:20
-
Preview: El Savador vs Spanyol, Ujian Costa
Piala Dunia 6 Juni 2014, 16:49
-
Preview: Meksiko vs Portugal, Skema Tanpa Ronaldo
Piala Dunia 6 Juni 2014, 16:05
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR