
Bola.net - PSIS Semarang akan menggelar swab test, Rabu (26/8/2020) besok. Tes tersebut merupakan bagian dari tahapan protokol kesehatan yang harus dilalui sebelum menggelar latihan.
Namun, pengambilan sampel tidak akan digelar di rumah sakit sebagaimana umumnya. Pemeriksaan justru bakal dilakukan di ruang paripurna DPRD Kota Semarang.
Hal itu disampaikan oleh CEO PSIS, Alamsyah Satyanegara Sukawijaya. Penunjukan gedung DPRD sebagai tempat tes merupakan keputusan Pemerintah Kota Semarang.
"Yang tentukan Pemerintah Kota Semarang, mungkin supaya enggak campur pasien lain ya," katanya kepada Bola.net, Selasa (25/8/2020).
Tesnya sendiri rencananya akan dilakukan mulai pukul 08.00 WIB. Dan akan diikuti oleh seluruh pemain yang sudah bergabung dengan tim.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Butuh Waktu Tiga Hari
Lebih lanjut, menurut pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu, untuk mengetahui hasilnya, dibutuhkan waktu sekitar tiga hari. Sehingga latihan dipastikan kembali tertunda.
"Latihan digelar setelah test hasilnya negatif," Yoyok menambahkan.
Semula PSIS mengagendakan latihan perdana pada Senin (24/8/2020) sore kemarin. Namun, tidak bisa digelar karena harus melalui tahapan protokol kesehatan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pertama Kali Ikut Tes Swab, Fandi Eko Berharap Hasilnya Negatif
Bola Indonesia 26 Agustus 2020, 21:40
-
Hasil Tes Swab PSIS Semarang Keluar Kamis
Bola Indonesia 26 Agustus 2020, 18:22
-
PSIS Jalani Tes Swab, Ini Harapan Dragan Djukanovic
Bola Indonesia 26 Agustus 2020, 13:04
-
PSIS Akan Jalani Swab Test di Gedung DPRD Kota Semarang
Bola Indonesia 26 Agustus 2020, 01:23
-
Ketat, Begini Protokol Kesehatan PSIS Semarang
Bola Indonesia 25 Agustus 2020, 21:55
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR