Bola.net - PSIS Semarang berbicara kekuatan Barito Putera yang akan menjadi lawan pertamanya di Piala Menpora 2021. Laskar Mahesa Jenar akan menghadapi Laskar Antasari di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/03/2021).
Menurut asisten pelatih PSIS,Imran Nahumarury, Barito Putera adalah salah satu lawan yang sulit. Sehingga pihaknya menyiapkan lebih dini pertandingan kontra tim asal Kalimantan Selatan tersebut.
”Barito Putera salah satu tim kuat. Apalagi pelatihnya juga salah satu pelatih terbaik di Indonesia, coach Djadjang (Nurdjaman),” kata Imran, dalam rilis yang diterima Bola.net, Selasa (16/03/2021).
”Kami waspadai dan kami siapkan sejak sekarang bagaimana skema permainan lawan Barito Putera,” tegas juru taktik asal Maluku tersebut.
Salah satu kekuatan Barito Putera, kata Imran, adalah permainan cepat dari sektor sayap. Ada dua pemain yang kerap menjadi andalan di posisi tersebut, yakni Rizky Pora dan Ambrizal Umanailo.
”Intinya kami siapkan bagaimana cara mengatasi mereka. Kami juga sudah pelajari bagaimana mereka bermain,” jelas Imran.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Punya Gambaran Skema
Artinya, lanjut Imran, pihaknya sudah menyiapkan komposisi dan skema menghadapi Barito Putera. Namun, dirinya masih perlu berdiskusi dengan pelatih kepala, Dragan Djukanovic.
”Dari sekarang sebetulnya sudah terbayangkan siapa saja. Namun kami juga tetap menunggu kondisi terakhir sampai hari H pertandingan,” lanjut Imran.
”Nanti coach Dragan juga datang, jadi biar kami diskusi terlebih dahulu bagaimana yang terbaik untuk tim,” tandas pelatih yang semasa bermain pernah membela Persija Jakarta tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih PSIS Semarang Tetap Jalin Komunikasi dengan Pemain Asingnya
Bola Indonesia 16 Maret 2021, 21:47
-
PSIS Semarang Menatap Pertandingan Melawan Barito Putera
Bola Indonesia 16 Maret 2021, 18:54
-
PSIS Semarang Pulangkan Satu Pemain Seleksi
Bola Indonesia 15 Maret 2021, 18:18
-
Pelatih PSIS Semarang Buta Kekuatan Lawan di Grup A Piala Menpora
Bola Indonesia 15 Maret 2021, 18:16
-
Cara Pelatih PSIS Semarang Usir Kebosanan Selama Karantina di Jakarta
Bola Indonesia 15 Maret 2021, 15:48
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR