
Bola.net - - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memuji performa lini belakang timnya meski kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar baru berjalan dua pekan.
Dari dua pertandingan yang sudah dijalani, Persib Bandung mampu mencatatkan clean sheet atau sama sekali belum kebobolan gol lawan.
Pada pertandingan pertama, Supardi Nasir dkk. menang 3-0 atas Persib (18/5/2019), dan di pertandingan kedua, melawan Semen Padang (29/5/2019), kedua tim berbagi skor 0-0.
Catatan clean sheet itu mendapat apresiasi dari sang pelatih, Robert Alberts.
Pelatih asal Belanda itu mengaku sangat senang dengan performa barisan pertahanan tim asuhannya. Ia menilai lini belakang yang dipimpin Achmad Jufriyanto dan Bojan Malisic, tampil cukup menjanjikan di dua laga awal Liga 1 2019.
"Saya rasa kerja keras pemain, khususnya sektor belakang, harus diberi apresiasi. Dua pertandingan tanpa kemasukan gol itu adalah sesuatu yang sangat menggembirakan," kata Robert Alberts di laman resmi Persib.
Harapan Robert Alberts
Robert Alberts berharap pencapaian itu bisa dipertahankan dalam pertandingan-pertandingan selanjutnya. Kendati, memenangi setiap laga tetap jadi misi utama.
"Kami akan terus bekerja keras untuk mempertahankan dan membuat ini lebih baik lagi," ujarnya.
Persib Bandung menjadi satu dari tiga klub Liga 1 2019 yang hingga pekan ketiga ini ini belum kebobolan. Dua tim lain adalah PSM Makassar dan Tira Persikabo.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Robert Alberts Puji Kinerja Lini Pertahanan Persib Bandung
Bola Indonesia 30 Mei 2019, 20:48
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Semen Padang 0-0 Persib Bandung
Open Play 29 Mei 2019, 23:48
-
Hasil Pertandingan Semen Padang vs Persib Bandung: Skor 0-0
Bola Indonesia 29 Mei 2019, 23:11
-
Live Streaming Semen Padang vs Persib Bandung di Indosiar
Bola Indonesia 29 Mei 2019, 19:32
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR