Kejadian ini terjadi pada Sabtu (03/09) dini hari. Waktu itu, rombongan suporter ini hendak pulang ke Madura usai mendukung perjuangan Laskar Sape Kerap -julukan Madura United- di lapangan. Ketika tiba di daerah Lawang, rombongan mereka dihadang dan dilempari batu oleh sekelompok suporter lain.
Akibat pelemparan ini, sejumlah kaca bus yang ditumpangi suporter Madura United hancur. Tercatat ada empat bus yang kacanya ludes jadi korban pelemparan.
Suporter Madura United sendiri sempat akan meladeni aksi penghadangan dan pelemparan tersebut. Namun, usai dibujuk oleh aparat kepolisian, mereka beranjak melanjutkan perjalanan.
Selain empat bus suporter, mobil operasional Madura United juga menjadi korban. Kaca mobil yang ditumpangi Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira dan tim statistik Fabio Oliveira ini juga pecah karena dilempar batu. Namun, Gomes dan Fabio masih bisa melanjutkan perjalanan mereka ke Surabaya.
Kejadian ini memancing reaksi keras Manajemen Madura United. Mereka mengutuk keras ulah sekelompok suporter tersebut.
"Mobil Madura United yang dikendarai pelatih juga sampai dirusak. Intimidasi primitif seperti sudah seharusnya ditinggalkan," ujar Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Ziaul Haq.
"PBMB secara khusus akan menunggu sikap manajemen Arema atas kejadian perusakan mobil ofisial," tegasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Mau Ambil Pusing Insiden Suporter, Fabiano Fokus Pertandingan
Bola Indonesia 3 September 2016, 20:28
-
Bus Suporter Madura United Dilempari Batu, Pablo Rodrigues Prihatin
Bola Indonesia 3 September 2016, 18:25
-
Curahan Hati Presiden Madura United Terkait Serangan di Malang
Bola Indonesia 3 September 2016, 16:41
-
Terkait Penyelamatan 'Tangan Tuhan', Hamka Hamzah Minta Maaf
Bola Indonesia 3 September 2016, 15:42
-
Diserang Oknum Aremania, Presiden K-Conk Mania: Perang!
Bola Indonesia 3 September 2016, 15:24
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR