Bola.net - Tingginya tensi pertandingan pamungkas Grup K Indonesia Super League 2014 tak membuat Erizal Anwar khawatir. Menurut Direktur Utama PT. Kabau Sirah Semen Padang ini, dia optimistis laga ini bakal berlangsung fair.
"Bisa kami pahami bahwa yang berebut ke Semifinal ini adalah tim-tim besar. Kami percaya bahwa pertandingan akan berjalan lancar dan bersih," ujar Erizal, pada Bola.net.
"Kami juga yakin pertandingan ini akan berlangsung fair dan terbebas dari hal-hal yang bersifat non-teknis," sambungnya.
Semen Padang sendiri bakal menghadapi Arema Cronus pada laga pamungkas Grup K Delapan besar Indonesia Super League 2014. Laga ini dijadwalkan bakal dihelat di Stadion Haji Agus Salim Padang, Rabu (29/10).
Saat ini, Semen Padang berada di posisi runner-up klasemen sementara Grup K Delapan Besar ISL 2014. Mereka mengumpulkan sembilan poin dari lima pertandingan.
Sementara, Arema Cronus sementara berstatus sebagai pemuncak klasemen Grup K. Anak asuh Suharno ini mengumpulkan sepuluh poin dari lima pertandingan.
Selain Semen Padang dan Arema, Persipura juga masih berpeluang lolos ke Semifinal ISL 2014 mewakili Grup K. Tim Mutiara Hitam sementara memiliki sembilan poin dari lima pertandingan. Namun, mereka harus puas duduk di posisi tiga klasemen sementara karena kalah produktivitas gol dibanding Semen Padang. [initial]
(den/pra)
"Bisa kami pahami bahwa yang berebut ke Semifinal ini adalah tim-tim besar. Kami percaya bahwa pertandingan akan berjalan lancar dan bersih," ujar Erizal, pada Bola.net.
"Kami juga yakin pertandingan ini akan berlangsung fair dan terbebas dari hal-hal yang bersifat non-teknis," sambungnya.
Semen Padang sendiri bakal menghadapi Arema Cronus pada laga pamungkas Grup K Delapan besar Indonesia Super League 2014. Laga ini dijadwalkan bakal dihelat di Stadion Haji Agus Salim Padang, Rabu (29/10).
Saat ini, Semen Padang berada di posisi runner-up klasemen sementara Grup K Delapan Besar ISL 2014. Mereka mengumpulkan sembilan poin dari lima pertandingan.
Sementara, Arema Cronus sementara berstatus sebagai pemuncak klasemen Grup K. Anak asuh Suharno ini mengumpulkan sepuluh poin dari lima pertandingan.
Selain Semen Padang dan Arema, Persipura juga masih berpeluang lolos ke Semifinal ISL 2014 mewakili Grup K. Tim Mutiara Hitam sementara memiliki sembilan poin dari lima pertandingan. Namun, mereka harus puas duduk di posisi tiga klasemen sementara karena kalah produktivitas gol dibanding Semen Padang. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah Line-up Persela vs Persipura
Bola Indonesia 29 Oktober 2014, 14:49 -
Peluang Sama, Suharno Prediksi Laga Bertensi Tinggi
Bola Indonesia 29 Oktober 2014, 14:22 -
Bola Indonesia 29 Oktober 2014, 12:17
-
Demi Lolos Semifinal, Persebaya Minta Bantuan PSSI
Bola Indonesia 29 Oktober 2014, 11:34 -
Abror Berharap Tak Ada Sepakbola Gajah di Bandung
Bola Indonesia 29 Oktober 2014, 11:26
LATEST UPDATE
-
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55 -
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR