
Jersey nomor delapan pernah dipakai Syamsul selama 10 tahun sebelum hengkang ke Persija Jakarta lalu ke Sriwijaya FC. Bahkan, saat dipanggil membela Timnas pun, Syamsul menggunakan nomor "keramat" tersebut.
Namun, saat Syamsul memutuskan kembali membela PSM, April 2012 lalu, gelandang energik dari Limbung, Kabupaten Gowa, tersebut harus mengalah tidak bisa memakai nomor 8. Pasalnya, nomor tersebut sudah digunakan gelandang asal Korea Selatan, Kwon Jun. Syamsul pun menerima jersey nomor 7, kostum yang ditinggalkan David de Rocha yang pindah ke Persija Jakarta IPL.
Indikasi Syamsul akan kembali menggunakan kostum nomor 8 terlihat saat PSM mulai menggelar latihan lagi, Selasa (04/12) serta pada latihan hari selanjutnya. Ia sudah menggunakan jersey dengan nomor punggung 8.
Saat PSM sempat latihan awal November lalu, Syamsul masih menggunakan jersey nomor 7. Karena saat itu, Petar masih berharap Kwon kembali sesuai dengan janjinya.
Hal ini pula makin menegaskan bahwa Kwon Jun tidak bakal kembali membela tim Ayam Jantan dari Timur. Pelatih Petar Segrt sudah mengatakan bahwa tidak ada kesempatan bagi Kwon untuk diterima di PSM setelah mengikuti seleksi di Arema Indonesia.
"Soal nomor punggung saya serahkan ke pelatih yang memutuskan. Tetapi, nomor favorit saya adalah 8 dan sangat senang kalau bisa memakainya kembali," ujar Syamsul.(nda)
Sementara Petar enggan mengomentari masalah nomor punggung itu. Menurutnya masih terlalu dini karena kompetisi masih ada dua bulan lagi. Manajemen juga belum melakukan launching atau memperkenalkan pemain kepada publik.
"Saat ini, saya fokus dahulu menjalankan program latihan. Karena kompertisi tinggal dua bulan lagi," kata Petar. (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Syamsul Chaerudin Kembali Kenakan Jersey Nomor 8
Bola Indonesia 6 Desember 2012, 21:00
-
Syamsul Chaerudin Bertahan di PSM Makassar
Bola Indonesia 20 November 2012, 18:30
-
Persisam Bantah Dekati Syamsul Chaerudin
Bola Indonesia 10 Agustus 2012, 21:30
-
Dokter Belum Vonis Cedera Syamsul Chaerudin
Bola Indonesia 7 Mei 2012, 19:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR