Bola.net - - Barito Putera tak mau terlena dengan kemenangan yang mereka raih kala menjamu Semen Padang. Laskar Antasari -julukan Barito Putera- menilai laga mereka kontra Pusamania Borneo FC (PBFC) merupakan lembaran baru.
"Pertandingan lawan Borneo adalah lembaran baru perjalanan kami di Liga 1," ujar Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, pada .
"Pertandingan ini tak ada hubungannya dengan kemenangan kami, dan kekalahan mereka, pada pertandingan sebelumnya," sambungnya.
Barito Putera bakal menghadapi PBFC pada laga pekan kesepuluh mereka di Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Segiri Samarinda, Rabu malam.
Pada laga sebelumnya, kedua tim mendapat hasil berbeda. Barito Putera menang 3-1 kala menjamu Semen Padang. Sementara, PBFC kalah 2-3 saat dijamu Persiba Balikpapan.
Sementara itu, Jacksen mengaku pada pertandingan sebelumnya, ia masih memiliki sejumlah evaluasi terkait permainan anak asuhnya. Hal tersebut adalah pressing para pemainnya, yang dinilai masih kurang ketat.
"Inilah yang seharusnya menjadi identitas tim kami," tuturnya.
Namun demikian, Jacko, sapaan karib Jacksen, mengaku kesulitan untuk membenahi aspek ini jelang laga kontra PBFC. Pasalnya, menurut pelatih asal Brasil ini, tak banyak waktu yang mereka miliki untuk bersiap.
"Semoga saja dengan waktu yang ada ini anak-anak bisa bermain lebih baik lagi," tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi PBFC, Barito Putera Masih Tanpa Thiago Cunha
Bola Indonesia 7 Juni 2017, 12:35
-
Tantang PBFC, Barito Putera Tak Mau Terlena
Bola Indonesia 7 Juni 2017, 11:53
-
Jamu Semen Padang, Barito Putera Bertekad Bangkit
Bola Indonesia 3 Juni 2017, 12:19
-
Persipura Tak Siapkan Kejutan untuk Jacksen Tiago
Bola Indonesia 29 Mei 2017, 17:11
-
Jacksen: Barito Putera Tampil di Bawah Standar
Bola Indonesia 19 Mei 2017, 20:18
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR