Bola.net - - Test event Asian Games 2018 untuk cabang olahraga (cabor) sepakbola batal digelar pada Februari mendatang. Sebagai gantinya, Tim Nasional (Timnas) U-23 Indonesia mengagendakan laga uji coba melawan klub Liga 1.
Saat ini, Timnas U-23 masih menjalani pemusatan latihan (TC) di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, hingga Minggu (21/1/2018). Dijadwalkan, skuat asuhan Luis Milla itu akan kembali dikumpulkan pada Februari mendatang.
TC tersebut sebetulnya merupakan salah satu persiapan Timnas U-23 jelang test event. Namun, rencana itu berantakan setelah PSSI memutuskan untuk menggelar test event secara mandiri pada pertengahan 2018.
Alhasil, timnas U-23 mencari opsi lain yaitu dengan menggelar pertandingan persahabatan. Namun, lawan yang akan dihadapi levelnya harus berada di atas Evan Dimas dan kawan-kawan.
"Kemungkinan akan kami ambil jika bisa memberikan pelajaran kepada timnas U-23 ini," ujar asisten timnas U-23, Bima Sakti di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Sabtu (20/1/2018).
Bima pun optimitis klub di Liga 1 pasti siap jika harus menjajal kemampuan pasukannya. Sebab, uji coba tersebut juga sebagai persiapan mereka sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2018.
"Yang pasti Coach Luis sudah mempersiapkannya. Semua tim di Liga 1 juga pasti siap, karena sudah persiapkan tim untuk kompetisi bulan Maret," Bima mengakhiri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rachmat Irianto Tak Terkendala di Timnas
Tim Nasional 20 Januari 2018, 21:49
-
Test Event Batal Digelar, Timnas Bidik Klub Liga 1 Untuk Uji Coba
Bola Indonesia 20 Januari 2018, 19:05
-
Klub Malaysia Ini Siap Gaji Egy Maulana Vikri Rp 2 Milyar
Tim Nasional 20 Januari 2018, 18:53
-
Ini Alasan Egy Maulana Vikri Tidak Jadi Pilihan Utama di Timnas
Bola Indonesia 20 Januari 2018, 18:20
-
Piala Presiden Jadi Ajang Pelatih Timnas Cari Pemain Baru
Bola Indonesia 20 Januari 2018, 17:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR