
Bola.net - Laga Kualifikasi Piala Dunia 2020 antara Thailand vs Timnas Indonesia dipastikan berjalan seru. Bakal ada duel adu tajam antara bomber andalan kedua negara, Suphanat Mueanta dan Kushedya Hari Yudo.
Laga Thailand vs Indonesia akan digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (3/6/2021). Duel ini akan disiarkan secara langsung oleh SCTV.
Timnas Indonesia punya misi membalas kekalahan 0-3 pada pertemuan pertama di Jakarta, 10 September 2019. Sementara itu, di sisi lain pertemuan kedua negara ini sering terjadi dan layaknya duel final sebagai dua tim dengan tradisi sepak bola kuat di Asia Tenggara.
Timnas Indonesia dalam posisi nothing to lose, karena secara peluang sudah hampir dipastikan tertutup untuk lolos ke Piala Dunia. Tim Merah-Putih akan lebih banyak memanfaatkan laga nanti untuk mengukur kemampuan skuad di era Shin Tae-yong sekaligus memperbaiki peringkat FIFA.
Kushedya Hari Yudo di kubu Timnas Indonesia dan Suphanat Mueanta di Timnas Thailand bakal menjadi sorotan di lini depan. Seperti apa kekuatan dan kekurangan kedua pemain?
Keganasan Arek Malang

Pemain berusia 27 tahun asal tim Arema FC ini kembali mendapat kepercayaan dari Shin Tae-yong masuk ke Timnas Indonesia. Dalam beberapa penampilan, Yudo cukup memukau saat menjadi ujung tombak yang andal.
Performa impresif sebagai striker yang ganas ia tunjukkan dengan membuka ruang dan ikut mencetak gol. Ia tipikal bomber yang tidak kenal kompromi dan berduel dengan benteng pertahanan lawan.
Kerap berujung dengan pelanggaran untuknya ketika pemain lawan harus menghentikan pemain asli Malang itu. Gesit dan ngotot menjadi ciri khasnya di atas lapangan, membuat lini depan Indonesia cukup bergantung kepadanya.
Begitu juga saat di level klub bersama Arema FC. Yudo sangat diandalkan di kotak penalti lawan. Meski terbilang minim pengalaman di level Timnas Indonesia, Yudo bisa menjadi kartu truf Shin Tae-yong, lantaran punya potensi yang tidak kalah hebat dari pemain lain.
Selama di Dubai, Yudo sempat dijajal sebagai pengganti dalam laga uji coba pertama kontra Afghanistan. Lalu eks pemain PSS Sleman itu diturunkan sejak awal oleh Shin Tae-yong pada laga kedua melawan Oman. Pertahanan Thailand perlu ekstra waspada mengawal Yudo, jika tak ingin kedodoran.
Shin Tae-yong bisa memberinya kesempatan tampil sejak menit pertama, dengan tugas memecah konsentrasi pertahanan Thailand yang dipimpin Theerathon Bunmathan. Yudo dapat menjadi solusi ketajaman Tim Merah-Putih dalam laga nanti.
Ancaman Si Bocah Ajaib
Jika Timnas Indonesia punya Kushedya Hari Yudo, Thailand juga punya pemain yang tak kalah apiknya, yakni Suphanat Mueanta, pemuda berusia 18 tahun yang saat ini menjadi pemain paling potensial di negaranya.
Ia merupakan wonderkid yang bahkan dijuluki si bocah ajaib karena pada usia yang masih tergolong belia, sudah mampu berkembang pesat dan menarik simpati pelatih Timnas Thailand, Akira Nishino.
Bagaimana tidak, ia menjadi pemain termuda di Liga tertinggi Thailand saat melakoni debutnya dengan usia 15 tahun pada musim 2018 lalu.
Suphanat Mueanta langsung tampil gemilang dan menjadi andalan bersama klubnya di Liga Thailand, Buriram United. Ia dikenal memiliki kemampuan kecepatan di atas rata-rata dan penempatan posisi yang cermat sebagai seorang ujung tombak.
Hal itu yang membuatnya ditarik ke tim senior Thailand, meski sebelumnya merupakan anggota Timnas Thailand U-23. Suphanat Mueanta juga digadang menjadi penerus striker Teerasil Dangda yang sudah masuk dalam kategori pemain kawakan.
Kiprah Suphanat Mueanta bersama tim nasional senior langsung dibuktikannya dengan performa impresif. Ia memborong dua gol ketika Thailand bermain imbang 2-2 dengan Tajikistan dalam laga uji coba di Uni Emirat Arab pada 29 Mei lalu.
Potensi besar yang dimiliki Suphanat Mueanta sebagai pemain masa depan tim Gajah Perang, perlu mendapat perhatian khusus dari anak asuh Shin Tae-yong. Pasalnya ia menjadi satu di antara senjata mematikan Thailand dalam laga krusial nanti, demi nasib perjalanan negaranya di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Benediktus Gerendo, 3 Juni 2021)
Baca Ini Juga:
- Bicara Kekuatan Thailand, Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Curi Poin
- Timnas Indonesia Tak Tambah Pemain Pasca Pencoretan Nurhidayat Haris
- Bocor! Kombinasi Indisipliner Nurhidayat Haris: Dari Sering Ngaret, Perilaku Buruk hingga Pola Makan
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Thailand di SCTV
- Timnas Indonesia vs Thailand: 5 Pemain yang Bisa Jadi Andalan Shin Tae-yong
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR