
Bola.net - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll sudah menetapkan target untuk timnya di Liga 1 musim depan. Juru taktik asal Jerman ini menargetkan juara.
Di Liga 1 musim lalu, tim berjuluk Macan Kemayoran itu hanya mampu jadi runner-up setelah kalah bersaing dengan PSM Makassar. Persija tertinggal sembilan poin dari sang juara.
Tim kesayangan The Jakmania itu juga harus balap-balapan dengan Persib Bandung untuk finis di posisi kedua. Persija unggul empat poin dari Maung Bandung.
"Musim ini kami berada di posisi kedua dan kami membutuhkan target untuk musim berikutnya yaitu kami akan berjuang untuk meraih gelar Liga 1," ujar Thomas Doll.
"Menurut saya penting bagi kami untuk tidak berbicara target saja tapi benar-benar membangun tim ini menjadi lebih baik lagi dan benar-benar bekerja keras untuk mendapatkannya," katanya menambahkan.
Bahas Persiapan Musim Depan dengan Manajemen

Beberapa waktu lalu, Thomas Doll juga sudah bertemu Presiden Persija, Mohamad Prapanca, dan Wakil Presiden Persija, Ganesha Putera. Pertemuan itu untuk membahas persiapan Macan Kemayoran menuju Liga 1 musim depan.
"Saya sudah melakukan pertemuan dengan Presiden, Wakil Presiden, dan jajaran pelatih untuk membicarakan bagaimana kami akan menghadapi musim berikutnya," tutur Thomas Doll.
"Intinya kami ingin membangun tim lebih kuat, dan bisa kembali berkompetisi dengan baik," imbuh pelatih berumur 57 tahun ini.
Klasemen Akhir BRI Liga 1 2022/2023
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thomas Doll Sudah Tetapkan Target untuk Persija Musim Depan: Juara Liga 1
Bola Indonesia 28 April 2023, 03:01
-
Hasil Sarasehan Sepak Bola: Ratu Tisha Sebut Perubahan Nama Kompetisi
Bola Indonesia 5 Maret 2023, 16:45
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR