Bola.net - - Gelaran Piala AFF U15 sudah mencapai partai final. Nantinya, duel laga tersebut akan dipimpin oleh wasit asal Indonesia, Oki Dwi Putra.
Partai puncak Piala AFF U15 akan mempertemukan Thailand dengan Vietnam. Laga tersebut bakal digelar di Chonburi Stadium, Chonburi, Sabtu (22/7/2017).
Kepercayaan yang diberikan pihak AFC untuk bisa memimpin laga ini membuat wasit Oki senang. Apalagi, hal tersebut bisa jadi semacam pelipur lara menyusul hasil buruk yang diraih tim nasional (timnas) U-16 Indonesia di ajang tersebut.
"Saya bangga bisa menjadi bagian di piala AFF ini, meskipun hanya di kelompok umur U-15. Meskipun Tim Indonesia tidak lolos babak semifinal-final, setidaknya saya perwakilan dari Wasit Indonesia lah yang akan membawa harum nama Bangsa di perhelatan AFF U-15," ujar Oki.
"Bagi saya kepercayaan yang diberikan kepada saya dari AFF untuk partai final adalah suatu kebanggaan pribadi beserta Negara Kesatuan Republik Indonesia karena saya adalah wakil dari tanah air dan putra bangsa yg membawa nama baik yang telah diamanatkan oleh PSSI," sambungnya.
Oki sendiri sebelumnya sempat dua kali bertugas di Grup B Piala AFF U15. Pertama saat Timor Leste versus Malaysia, lalu Kamboja melawan Brunei Darussalam.
Sementara itu, timnas U-16 Indonesia tampil di luar ekspektasi di turnamen tersebut. Pasukan Fachri Husaini itu hanya menang sekali dari lima laga dan menempati peringkat lima klasemen grup A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wasit Indonesia Pimpin Laga Final Piala AFF U15
Bola Indonesia 22 Juli 2017, 13:19
-
Wasit Oki Dwi Putra Sayangkan Suporter MU Nyalakan Flare
Bola Indonesia 14 Juni 2016, 16:27
-
Dipaksa Keluar Karena Flare, Ini Perasaan Wasit Oki Dwi Putra
Bola Indonesia 14 Juni 2016, 15:06
-
Akui Kecolongan, Madura United Minta Maaf ke Wasit Oki
Bola Indonesia 14 Juni 2016, 14:54
-
Jadi Korban Flare, Wasit Oki Dwi Putra Enggan Salahkan Suporter
Bola Indonesia 14 Juni 2016, 14:12
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR