Pelatih Persija Bakal Analisis Persib Usai Hajar Persijap 2-0 di BRI Super League: Kami Sudah Tahu Kualitas Mereka

Bola.net - Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, memastikan timnya akan melakukan analisis mendalam terhadap Persib Bandung menjelang pertemuan kedua tim. Meski begitu, ia mengakui sudah memahami gambaran umum kekuatan lawan.
Persija baru saja meraih kemenangan atas Persijap Jepara pada pekan ke-16 BRI Super League 2025-2026. Laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (3/1), berakhir dengan skor 2-0.
Dua gol Macan Kemayoran lahir pada babak kedua pertandingan. Arlyansyah Abdulmanan membuka keunggulan pada menit ke-60, disusul Aditya Warman pada menit ke-78.
Hasil tersebut menjadi modal Persija sebelum menghadapi laga berikutnya. Tim ibu kota dijadwalkan bertandang ke markas Persib pada pekan ke-17 Liga 1.
Mulai Bekerja

Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada 11 Januari 2026. Duel ini selalu memiliki makna tersendiri bagi kedua tim.
Souza menyatakan bahwa tim pelatih akan segera mulai bekerja untuk mempelajari kekuatan Persib. Proses tersebut akan dilakukan secara terstruktur sepanjang pekan ini.
"Minggu ini, kami akan mulai mempelajari tim mereka. Kami sudah tahu kualitas tim tersebut," ujar Souza kepada wartawan.
Komposisi Persib

Juru taktik berkebangsaan Brasil itu juga menyinggung komposisi pemain Persib yang diperkuat banyak penggawa Timnas Indonesia. Ada Thom Haye, Eliano Reijnders sampai Marc Klok.
"Kami tahu investasi yang dilakukan Persib. Ada banyak pemain tim nasional di sana. Namun, kami belum mempelajari mereka secara mendalam. Itu akan kami lakukan minggu ini," tutur Souza.
"Tetapi kami akan datang ke sana untuk bermain dan menjalankan permainan kami. Dengan tetap menghormati mereka seperti kami menghormati semua lawan. Namun, kami punya target dan kami akan berusaha mencapainya," lanjutnya.
"Kami tahu ini adalah laga klasik. Saya sudah bicara tentang kualitas tim Bandung. Namun saya juga sangat percaya pada tim saya. Jadi, kami akan datang ke Bandung untuk memainkan pertandingan sepak bola dan mencoba memberikan yang terbaik di lapangan. Itulah cara kami memandang pertandingan ini," imbuhnya.
Fitri Apriani (Bola.net)
Klasemen
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
- Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
- Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
- Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
- Hasil Madura United vs Persebaya: Gol Bruno Moreira Bawa Bajul Ijo Menangkan Derby Suramadu!
- Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 13:04
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR