Bola.net - -
Widodo Cahyono Putro mengaku siap melatih tim dari kompetisi Liga 2. Namun, pelatih berusia 46 tahun ini menegaskan tidak akan sembarangan memilih tim yang akan dibesutnya.
Widodo saat ini tidak terikat dengan tim manapun. Sebelumnya, dia sempat menukangi Sriwijaya FC di turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. Namun jelang digelarnya kompetisi Liga 1 musim 2017, kontrak Widodo tidak diperpanjang klub asal Kota Palembang tersebut.
Saat ditanya tentang rencananya ke depan, Widodo mengaku siap membuka pintu untuk melatih klub mana pun, termasuk di kompetisi kasta kedua di Tanah Air. Namun, mantan penyerang tim nasional Indonesia ini memiliki kriteria khusus terkait klub yang akan dia latih.
"Ya lihat juga finansialnya bagaimana, kemudian keseriusan mereka di dalam kompetisi ini. Saya juga tidak akan ngambil sembarangan karena di situ tentu harus ada fedback buat saya dan buat tim juga," ujar Widodo kepada Bola.net di National Youth Training Centre (NYTC), Sawangan, Depok,Senin (24/4/2017).
"Kalau memang dananya mencukupi ya tidak apa-apa. Tapi kalau dana mereka hanya sekedar ikut, ya kita hidup kan harus punya target dan tujuan," sambung juru racik asal Cilacap, Jawa Tengah ini.
Saat ini, Widodo tengah mengikuti MA Coaching Instructors Course 2017 atau kursus instruktur pelatih yang digelar PSSI. Kursus ini digelar di NYTC, Sawangan, Depok, mulai Senin 24 April hingga 5 Mei 2017 mendatang.
Baca Juga:
- Antar Anak Sekolah dan Main Burung Jadi Kesibukan Baru Widodo
- Widodo C Putro Belum Pikirkan Latih Klub Baru
- Sriwijaya FC Tak Perpanjang Kontrak Widodo C Putro
- Kolega di Timnas, Aji dan Widodo Sama-sama Tak Mau Mengalah
- Widodo Apresiasi Kerja Keras Punggawa Sriwijaya
- Sriwijaya FC Segera Bahas Masa Depan Widodo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Widodo C Putro Buka Peluang Latih Tim Liga 2
Bola Indonesia 25 April 2017, 00:27
-
Derby Andalas di Liga 1 Berakhir Imbang
Bola Indonesia 17 April 2017, 22:14
-
Antar Anak Sekolah dan Main Burung Jadi Kesibukan Baru Widodo
Bolatainment 30 Maret 2017, 10:45
-
Besut Sriwijaya FC, Osvaldo Lessa Bidik Asia
Bola Indonesia 27 Maret 2017, 22:15
-
Widodo C Putro Belum Pikirkan Latih Klub Baru
Bola Indonesia 27 Maret 2017, 14:12
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR