
Bola.net - Tottenham menjamu Manchester City di pekan perdana Premier League 2021-22 di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (15/08/2021) malam WIB.
Pertandingan ini sangat dinantikan. Sebab Tottenham kini memiliki pelatih baru sementara Manchester City diperkuat oleh sang manusia 100 juta pounds, Jack Grealish.
Duel berlangsung alot. City mendominasi penguasaan bola namun Spurs mampu membuat sang tamu kalang kabut dengan serangan-serangan baliknya yang berbahaya.
Sejumlah peluang tercipta di pertandingan ini dari kedua kubu. Namun hanya satu gol saja yang tercipta yakni melalui tendangan Son Heung-min di awal babak kedua.
Gol itu jadi satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan ini. Tottenham menang 1-0 atas Manchester City meski tanpa diperkuat Harry Kane.
Jadi pelajaran apa saja yang bisa dipetik dari pertandingan Tottenham vs Manchester City ini? Simak ulasannya berikut ini Bolaneters.
No Kane No Problem
Tottenham beberapa musim terakhir mampu bersaing di zona empat besar, kecuali musim lalu. Terlepas dari hasil musim lalu, kesuksesan Spurs tentu juga berkat jasa besar Harry Kane.
Ia menjadi sumber gol bagi Tottenham. Namun untuk pertandingan melawan Manchester City ini, Kane terpaksa harus absen.
Spurs pun mengandalkan Son Heung-min sebagai ujung tombak. Ia didukung oleh Steven Bergwijn dan Lucas Moura.
Kerjasama ketiganya memang belum terlalu padu. Namun mereka bertiga mampu merepotkan lini belakang Man City, terutama dengan kecepatan dan kemampuan dribel bolanya yang jempolan.
Son sendiri pada akhirnya bisa mencetak gol. Ia bahkan mungkin bisa menjebol gawang lawan lebih dari sekali.
Ini bisa jadi pertanda bahwa Tottenham tak terlalu membutuhkan kehadiran Kane. Mereka pun dipastikan bakal siap ditinggalkan oleh striker timnas Inggris itu pada musim panas ini.
Tangguhnya Tanganga
Titik serang Manchester City di laga ini berada di area sayap kiri. Sebab di sana ada Raheem Sterling, yang ditopang oleh Jack Grealish.
Mereka juga didukung oleh Ben Mendy. Akan tetapi serangan mereka dari sisi tersebut kerap terhalang tembok kokoh bernama Japhet Tanganga.
Tangaga main tanpa kompromi. Ia tak membiarkan siapa pun melewati area kekuasaannya. Ia memiliki fisik yang kuat dan lari yang gesit. Sterling dan Grealish pun dibuat kesulitan olehnya.
Japhet Tanganga's game by numbers vs. Man City:
— Squawka Football (@Squawka) August 15, 2021
100% long ball accuracy
90% pass accuracy
49 touches
4 duels won
4 fouls committed
2 tackles
2 clearances
1 interception
1 cross
No way past. ⛔ pic.twitter.com/Xo67Ngrgii
Tak heran apabila Matt Doherty dan Serge Aurier kehilangan tempatnya di pos bek kanan. Pemain didikan akademi Spurs itu tampaknya akan sering bermain di skuat utama The Lily Whites ke depannya.
Fans Tottenham pun juga terkesan oleh penampilan Tanganga. Buktinya ia diberi standing ovation saat ditarik keluar pada menit ke-83.
Rekor Buruk Manchester City
Tottenham sepertinya punya keberuntungan tersendiri jika bermain melawan Manchester City, khususnya di Tottenham Hotspur Stadium. Josep Guardiola sejauh ini belum berhasil membawa City meraih kemenangan di stadion tersebut.
Sebelumnya, dari empat pertandingan, City tak pernah bisa mencatatkan kemenangan. Jadi dengan kekalahan ini, rekor The Citizen bertambah menjadi lima laga tandang tanpa kemenangan.
Ini jadi rekor tersendiri. Pasalnya Guardiola tak pernah mencatatkan raihan seburuk ini saat menjalani laga tandang melawan klub lain.
5 - Pep Guardiola has now lost more away games against Spurs in all competitions than against any other opponent away from home (5). All five have come while in charge of Manchester City, with each of the last four coming at the Tottenham Hotspur Stadium. Recurring. https://t.co/dnufyfVi07
— OptaJoe (@OptaJoe) August 15, 2021
Awal yang Menjanjikan Bagi Grealish
Ya, Manchester City memang kalah. Jack Grealish juga tak mampu menghindarkan timnya dari kekalahan.
Akan tetapi penampilan Grealish tak bisa dianggap sepenuhnya buruk. Ia memang tak banyak berkutik khususnya di babak kedua.
Namun Grealish sempat menampilkan permainan yang menjanjikan di babak pertama, khususnya usai kickoff. Bermain di sisi kiri dalam formasi tiga gelandang, ia mampu bekerjasama dengan cukup baik dengan Raheem Sterling.
Grealish juga menunjukkan ia berpotensi menjadi ancaman dari lini kedua. Tusukannya bakal berbuah penalti di awal babak pertama jika saja Oliver Skipp melakukan pelanggaran sedetik lebih lambat.
Ia tampak tak kesulitan bermain bersama rekan-rekan barunya. Jika makin padu, maka Grealish bakal tampil gacor, mungkin aja lebih gacor ketimbang saat masih di Aston Villa.
Manchester City Butuh Striker
Di pertandingan ini, Manchester City memulai laga tanpa memakai striker murni. Di posisi ujung tombak, Josep Guardiola memasang Ferran Torres.
Ia diapit Raheem Sterling di kiri. Di sayap kanan ada Riyad Mahrez. Namun Torres tak banyak memberikan sumbangsih bagi lini serang The Citizen.
City mendominasi penguasaan bola. Mereka juga mencatatkan 18 tembakan ke gawang Spurs.
Namun cuma empat tembakan saja yang mengarah ke gawag Spurs. City sempat memasukkan Gabriel Jesus di babak kedua. Akab tetapi hal tersebut tak berefek seperti yang diinginkan Guardiola.
Manchester City sekarang sepertinya butuh asupan striker baru. Mereka sebelumnya dikaitkan dengan Harry Kane dari Tottenham. Jika Kane benar-benar hadir, maka ia akan mampu membuat City jadi skuat yang komplit.
(Bola/Sportskeeda/Squawka/Opta)
Jangan Lewatkan:
- Sumpah Setia Son Heung-min: Siap Bertahan 10 Tahun di Tottenham
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: Juara Bertahan Langsung Kalah, MU Tetap di Puncak
- Manchester City Keok dari Tottenham, Grealish Auto Jadi Bahan Tertawaan Netizen
- Man of the Match Tottenham vs Manchester City: Son Heung-Min
- Hasil Pertandingan Tottenham vs Manchester City: Skor 1-0
- Kabar Bagus untuk MU dan Madrid, Pau Torres Tolak Rayuan Tottenham
- Harry Kane Hilang dari Skuat Tottenham Kontra Manchester City, Jadi Dijual?
- Rp11 Triliun! Man City Kalah dari Tottenham Ketika Menurunkan Starting XI Termahal Sejagat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikalahkan Tottenham, Manchester City Diminta Segera Beli Striker Baru
Liga Inggris 16 Agustus 2021, 19:40
-
Tidak Jadi ke City, Harry Kane Putuskan Bertahan di Tottenham?
Liga Inggris 16 Agustus 2021, 16:54
-
3 Dalih Pep Guardiola di Balik Kekalahan Man City: Sepak Bola itu Soal Gol
Liga Inggris 16 Agustus 2021, 14:00
-
Tentang Debut Eric Garcia di Barcelona: Solid, Mainnya Gila, Udah Kaya Cannavaro Aja
Liga Spanyol 16 Agustus 2021, 13:09
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR