
Bola.net - Cristiano Ronaldo boleh saja menjadi pencetak gol terbanyak di dunia. Namun, CR7 ternyata tak banyak menciptakan tiga gol alias hattrick sepanjang merumput bersama Manchester United di Premier League.
Musim 2022/2023 ini sendiri, Premier League kedatangan bomber haus gol dalam diri Erling Haaland. Terbukti, sejauh ini Haaland sudah empat kali menciptakan hattrick di Liga Inggris.
Mengingat masih ada 10 laga tersisa Manchester City musim ini, bisa saja Haaland menyamai bahkan melampaui rekor Alan Shearer (5 hattrick dalam semusim). Namun, cedera Haaland terancam bisa mengganggu misi tersebut.
Selain Shearer, ada sejumlah striker andal yang juga mampu mencetak banyak hattrick di Premier League. Siapa sajakah para striker itu?
Berikut daftar delapan striker yang membuat hattrick terbanyak selama berkarier di Liga Inggris.
Luis Suarez: 6

Sebelum Luuis Suarez, sebenarnya ada enam pemain yang mencatat lima hattrick di Premier League yakni Robin van Persie, Andy Cole, Dimitar Berbatov, Raheem Sterling, Ruud van Nistelrooy, dan Ian Wright. Tetapi, Suarez mengungguli mereka dengan mencetak enam hattrick.
Hebatnya, Luis Suarez mencetak enam hattrick ini hanya dalam periode singkat di Inggris bersama Liverpool. Penggemar Norwich City tentu masih ingat ketika mengalami mimpi buruk gara-gara pemain Uruguay itu.
Wayne Rooney: 7

Di atas Suarez, ada pemain Manchester United, Wayne Rooney. Yang berbeda, Rooney memang tumbuh, berkembang, dan berkarier lama di Liga Inggris.
Wayne Rooney berhasil mencetak tujuh hattrick liga sepanjang kariernya yang gemilang. Mungkin hattricknya yang paling terkenal adalah ketika Manchester United melumat Arsenal 8-2 di Old Trafford pada 2011.
Thierry Henry: 8

Memiliki kecepatan adalah anugerah bagi para pemain yang berlaga di Premier League. Ini dibuktikan oleh striker Prancis, Thierry Henry, yang bermain bagi Arsenal.
Henry mencetak sembilan hattrick saat bermain di Liga Inggris. Meski berhasil membawa Arsenal juara Premier League, dia akhirhnya hijrah ke Spanyol bersama Barcelona demi ambisinya menyabet trofi Liga Champions.
Michael Owen: 8

Serupa dengan Henry, Owen juga dianugerahi kecepatan berlari dan dribel yang mumpuni. Owen sejajar dengan Henry karena mencetak delapan hattrick selama berkarier di Liga Inggris.
Setelah memperkuat Liverpool, dia sempat pindah ke klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Akan tetapi, saat kembali ke Inggris dia tidak lagi merapat ke Anfield melainkan ke Newcastle lalu ke rival The Reds, Manchester United.
Harry Kane: 8

Striker Tottenham, Harry Kane, sebenarnya mengoleksi jumlah hattrick yang sama dengan Thierry Henry dan Michael Owen. Tetapi, kapten Inggris ini masih bisa menambah jumlah hattricknya saat ini yakni delapan kali.
Kane sangat subur di Inggris. Penyerang Tottenham itu hanya tertinggal 56 gol untuk menyamai rekor gol sepanjang masa Shearer di liga kasta teratas Inggris, yaitu 260.
Robbie Fowler: 9

Liverpool tidak hanya memiliki Michael Owen yang menjadi mesin gol. The Reds punya pemain tajam lainnya, yaitu Robbie Fowler.
Sang pemain telah mencetak sembilan hattrick di Premier League. Meski sempat berpindah ke klub, tetapi Fowler sempat kembali ke Liverpool sebelum melanglangbuana ke Liga Australia bahkan Thailand.
Alan Shearer: 11

Shearer masih menjadi pemain paling subur di Liga Inggris dengan 260 gol selama kariernya di kasta teratas. Dia juga memiliki rekor mencetak lima hattrick dalam satu musim saat berseragam Blackburn.
Akan tetapi, dia bukan pemain yang paling banyak mencetak hattrick di Premier League. Pemain yang pernah memperkuat Newcastle ini baru mengoleksi 11 hattrick selama kariernya di Inggris.
Sergio Aguero: 12

Sergio Aguero mengemas 12 hattrick di Liga Inggris. Penyerang Argentina itu menjadi fenomena di Manchester City, serta terus memecahkan beberapa rekor di klub itu.
Tiga dari 12 hattricknya terjadi saat melawan Chelsea dan Arsenal karena Aguero tersengat saat melawan sesama klub-klub London. Dia mengakhiri kiprahnya di City sebagai pencetak gol terbanyak klub sepanjang masa dengan 260 gol di semua kompetisi.
Klasemen Premier League 2022/23
Sumber: Planet Football
Disadur dari: Bola.com (Suharno, Yus Mei Sawitri) 5 April 2023
Jangan Lewatkan!
- Ballon d'Or Power Ranking April 2023: Lionel Messi Terdepan, Marcus Rashford Masuk Bursa!
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- CLBK! Frank Lampard Segera Latih Chelsea Lagi, tapi Cuma Sampai Akhir Musim
- 6 Momen Keterpurukan MU: Luke Shaw Selalu Berani 'Tampar' Skuad Setan Merah untuk Bangkit Lagi
- 3 Prediksi Starting XI MU dengan Harry Kane: Lawan Pasti Ketar-Ketir, Juara Premier League Bukan Hal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Cristiano Ronaldo, Ini 5 Pesepak Bola yang Punya Ritual Unik di Lapangan!
Liga Inggris 9 Februari 2023, 02:00
-
Sama-sama Menua di Luar Eropa, Luis Suarez dan Cristiano Ronaldo Punya Nasib yang Berbeda
Asia 27 Januari 2023, 07:55
-
Sebelum Luis Suarez, 5 Pemain Ini Juga Cetak Hattrick di Laga Debut
Editorial 19 Januari 2023, 15:44
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR