
Bola.net - Ada penonton yang terkena serangan jantung saat laga Chelsea vs Manchester City. Hal itu terungkap dari Instastory kapten The Blues Reece James.
Chelsea berduel melawan Manchester City di pekan ke-12 Premier League 2023/2024, Minggu (12/11/2023). Laga yang berlangsung di Stamford Bridge itu menghasilkan delapan gol.
Chelsea mencetak gol melalui Thiago Silva, Raheem Sterling, Nicolas Jackson dan Cole Palmer. Adapun The Citizens mendapat gol melalui Erling Haaland (brace), Manuel Akanji dan Rodri.
Dengan hasil imbang ini, Chelsea mengemas 16 angka dan berada di posisi 10 klasemen sementara Premier League. Sementara itu Man City masih di puncak klasemen dengan raihan 28 angka.
Recce James Kunjungi Penonton di Rumah Sakit
Dalam Instastory-nya, James belum lama ini berkunjung ke rumah sakit untuk menjenguk penonton laga Chelsea vs Manchester City yang mengalami serangan jantung.
Si penonton sempat meninggal selama 20 menit. Akan tetapi, petugas medis yang berada di Stamford Bridge berhasil menyelamatkan nyawanya.
"Saya mengunjungi rumah sakit malam ini untuk melihat seorang penggemar Chelsea yang mengalami serangan jantung pada pertandingan kami melawan Man City," tulis James
"Dia meninggal selama 20 menit dan petugas medis berhasil menyelamatkannya hidupnya. Dia adalah pria kuat dengan keluarga yang luar biasa. Saya sangat senang dia pulih dengan baik."
Sumber: Instagram
Jadwal Pertandingan Chelsea Berikutnya
Pertandingan: Newcastle vs Chelsea
Kompetisi: Premier League
Venue: St James' Park
Hari: Sabtu, 25 November 2023
Jam: 22.00 WIB
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Penonton Meninggal Kena Serangan Jantung di Laga Chelsea vs Manchester City
Liga Inggris 17 November 2023, 13:39
-
7 Pemain yang Gagal Diboyong Chelsea di Musim panas 2023, Bagaimana Nasibnya?
Editorial 16 November 2023, 04:39
-
Demi Victor Osimhen, Armando Broja Harus Pergi
Liga Inggris 16 November 2023, 03:20
LATEST UPDATE
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
-
Presiden Prabowo Targetkan Produksi Mobil dan Motor Nasional Menuju Indonesia Emas 2045
News 17 November 2025, 14:51
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 17 November 2025, 14:48
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Eks Chelsea Ini Ungkap Dua Biang Kerok yang Bikin Performa Liverpool Terjun Bebas
Liga Inggris 17 November 2025, 14:30
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR