
Bola.net - Xherdan Shaqiri mengaku sangat girang kala ia akhirnya dimainkan lagi oleh Jurgen Klopp bersama skuat Liverpool di laga lawan Everton.
Pemain asal Swiss ini sebelumnya sangat jarang dimainkan oleh Klopp. Apalagi ia sebelumnya sempat mengalami cedera betis.
Sebelum dimainkan melawan Everton di matchday 15 Premier League, Kamis (05/12/2019), Shaqiri cuma bermain sebanyak empat kali saja di semua ajang kompetisi. Itu pun cuma sebagai pemain pengganti.
Ia dimainkan sebagai starter saat melawan Everton. Itu adalah pertama kalinya ia menjadi starter bagi Liverpool pada musim ini.
Shaqiri yang Girang
Xherdan Shaqiri tampil apik di pertandingan itu. Ia mencetak satu gol.
Liverpool pun dibantunya menang dengan skor 5-2. Usai pertandingan Shaqiri mengaku ia sangat girang bisa bermain lagi setelah lama absen.
"Saya pikir Anda melihat [betapa saya menikmatinya] di lapangan," ucapnya pada situs resmi Liverpool.
"Sulit dipercaya untuk kembali ke lapangan, saya sangat senang ketika saya tahu saya akan bermain. Saya ingin memiliki penampilan yang bagus," seru Shaqiri.
Hasil Kerja Keras
Xherdan Shaqiri mengaku ia bekerja sangat keras usai pulih agar kondisi fisiknya kembali prima. Ia pun sangat bahagia ketika kerja kerasnya akhirnya membuahkan hasil positif saat melawan Everton.
"Saya telah bekerja keras selama beberapa bulan terakhir - saya sempat cedera dan bekerja sangat keras [agar bisa pulih]. Jadi saya sangat senang bisa kembali. Saya dalam kondisi baik dan sangat senang bisa kembali," ujarnya.
"Jelas saya cedera dan saya bekerja keras untuk kembali. Saya sangat senang ketika saya tahu saya akan bermain," seru Shaqiri.
"Tidak mudah untuk langsung kembali ke derby tetapi saya selalu percaya diri dan mencoba untuk tampil dengan baik dan membantu tim saya. Itu adalah hari yang sangat baik bagi kami," pungkas Shaqiri.
Xherdan Shaqiri gabung Liverpool sejak tahun 2018 lalu. Sejauh ini ia telah tampil sebanyak 35 kali dan mencetak tujuh gol dan lima assist.
(liverpoolfc.com)
Baca Juga:
- Lionel Messi Ungkap Alasan Pilih Sadio Mane di FIFA The Best Award
- Sadio Mane Diklaim Layak Menangkan Ballon d'Or 2019
- Van Dijk Optimis Cetak Sejarah Bersama Liverpool di Ajang Piala Dunia Antarklub
- Girang Cetak Dua Gol ke Gawang Everton, Origi Tak Lupa Puji Mane dan Lovren
- Suatu Hari Nanti, Drogba Yakin Mane Bakal Menangi Ballon d'Or
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos RB Salzburg: Jurgen Klopp Pelatih Terbaik Dunia
Liga Champions 5 Desember 2019, 23:19
-
Akhirnya Balik Bermain Bagi Liverpool, Begini Curhatan Shaqiri
Liga Inggris 5 Desember 2019, 22:24
-
Lionel Messi Ungkap Alasan Pilih Sadio Mane di FIFA The Best Award
Liga Champions 5 Desember 2019, 21:31
-
Sadio Mane Diklaim Layak Menangkan Ballon d'Or 2019
Liga Champions 5 Desember 2019, 21:20
-
Van Dijk Optimis Cetak Sejarah Bersama Liverpool di Ajang Piala Dunia Antarklub
Lain Lain 5 Desember 2019, 20:50
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR