Bola.net - Sebuah kabar kurang baik datang bagi Arsenal. Striker mereka, Alexandre Lacazette diyakini mulai tergoda untuk pindah ke Barcelona.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Barcelona membutuhkan striker murni baru. Mereka mulai menyiapkan pengganti Luis Suarez yang usianya sudah tidak muda lagi.
Pada musim panas kemarin, Barca sempat mengejar tanda tangan Alexandre Lacazette. Namun mereka gagal mendatangkan pemain Arsenal itu hingga deadline day bursa transfer.
Football London mengklaim bahwa pendekatan yang dilakukan Barcelona itu tergolong sukses. Pasalnya, Lacazette mulai mempertimbangkan pindah ke Camp Nou pada bursa transfer depan.
Simak situasi transfer Lacazette di bawah ini.
Tertarik Pindah
Menurut laporan tersebut, Lacazette cukup tertarik dengan prospek membela Barcelona.
Sang striker meyakini bahwa tidak setiap hari ia mendapat kesempatan bergabung dengan salah satu klub terbesar di dunia. Untuk itu ia mulai tertarik untuk bergabung dengan El Blaugrana.
Lacazette disebut sudah meminta sang agen mempelajari tawaran Barca sebelum ia memberikan jawaban.
Tunda Kontrak
Pada kesempatan yang sama, Arsenal mengetahui pergerakan Barcelona tersebut. Untuk itu mereka berencana untuk memperpanjang kontrak Lacazette.
Striker asal Prancis ini sejatinya masih memiliki tiga tahun masa bakti di London Utara. Namun Arsenal tidak mau kecolongan sehingga mereka ingin memperbaharui kontrak sang striker.
Namun Lacazette dikabarkan meminta menunda proses negosiasi kontrak tersebut, karena ia lebih memprioritaskan pindah ke Barcelona.
Beli Striker
Pada musim panas ini, Barcelona baru saja membeli striker baru.
Mereka mendatangkan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid dengan mahar 120 juta Euro.
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Coba Datangkan Emre Can di Bulan Januari 2020
Liga Italia 6 September 2019, 19:00
-
Klaim Deco: Xavi dan Iniesta Diperlakukan Beda di Barcelona
Liga Spanyol 6 September 2019, 18:51
-
Gerard Pique: Lionel Messi Tidak Akan Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 6 September 2019, 18:40
-
Deco Paham Mengapa Neymar Ingin Balik ke Barcelona
Liga Spanyol 6 September 2019, 18:24
-
Alexandre Lacazette Tergoda Pindah ke Barcelona
Liga Inggris 6 September 2019, 17:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR