
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengomentari keberhasilan Antony mencetak gol lagi bagi Setan Merah. Ia senang melihat sang pemain bisa mencatatkan namanya di papan skor.
Antony mengawali karirnya di Manchester United dengan catatan gol yang cemerlang. Namun beberapa bulan setelahnya, pemain timnas Brasil itu kesulitan untuk mencetak gol.
Dini hari tadi, Antony kembali dipercaya menjadi starter di lini serang MU. Sang penyerang tampil ciamik dan berhasil menyarangkan gol ke gawang Everton.
Ten Hag sendiri mengaku senang melihat Antony akhirnya menyudahi paceklik golnya. "Itu adalah gol yang hebat," buka Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Gol yang Cantik
Ten Hag sendiri mengaku senang melihat proses terciptanya gol tersebut ke gawang Everton.
Ia menilai ada chemistry yang baik di antara penyerang MU sehingga Antony bisa mencetak gol tersebut.
"Gol itu tercipta dengan baik. Dia [Antony] berada di posisi yang tepat dan ada pergerakan yang bagus sehingga gol itu bisa tercipta," imbuh Ten Hag.
Bukan Antony Semata
Namun Ten Hag enggan memberikan kredit gol tersebut hanya untuk Antony. Ia menilai rekan-rekan sang penyerang juga banyak membantu agar gol itu bisa tercipta.
"Saya rasa gol ini juga tercipta karena pergerakan Marcus Rashford di sisi kiri. Kita jarang memberikan kredit atas pergerakan pemain lain," sambung Ten Hag.
"Saya rasa Anthony Martial juga membuat banyak pergerakan yang bagus pada hari ini. Ia membuka banyak ruang bagi pemain lain," ia menandaskan.
Menang
Manchester United sendiri berhasil mengalahkan Everton dengan skor akhir 3-1.
Selain Antony, gol bunuh diri Conor Coady dan gol Marcus Rashford memastikan Setan Merah lolos ke babak keempat.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
David De Gea Bikin Blunder, Diogo Dalot: Itu Kesalahan Saya!
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:43
-
Beneran Minat, Manchester United Sedang Upayakan Bajak Eric Maxim Choupo-Moting
Liga Inggris 7 Januari 2023, 22:05
-
Striker Timnas Prancis Ini Masih Menunggu Pinangan Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2023, 21:47
-
Belum Selevel Man City, Erik Ten Hag Sebut MU Bukan Penantang Gelar EPL 2022/23
Liga Inggris 7 Januari 2023, 20:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR