Bola.net - - Raksasa asal kota London Arsenal dikabarkan akan mencoba untuk meyakinkan Real Madrid agar mau membarter Mesut Ozil dengan Isco.
Ozil saat ini berstatus sebagai pemain dengan bayaran termahal di Arsenal. Sayangnya, pemain kidal ini tidak terlalu sering dimainkan oleh Unai Emery.
Pelatih asal Spanyol ini kabarnya kurang puas dengan kinerja Ozil di atas lapangan. Ia juga melihat pemain asal Jerman ini kurang memberikan kontribusi pada timnya saat di atas lapangan.
Kabar itu memang sempat dibantah oleh Emery. Ia mengaku timnya masih membutuhkan jasa Ozil.
Situasi Isco
Sementara itu di Real Madrid, situasi Isco kurang lebih sama dengan Ozil. Gelandang berusia 26 tahun itu sering ditepikan oleh Santiago Solari.
Padahal di era pelatih sebelumnya, Julen Lopetegui, Isco mendapat porsi bermain yang lebih banyak. Solari sendiri mengakui bahwa ia tak memainkan eks pemain Malaga ini karena dianggapnya masih kurang fit.
Karena jarang main inilah, Isco kemudian disebut-sebut bisa hengkang dari Santiago Bernabeu. Gosip itu makin berkembang setelah ia kemudian mendapat cemoohan dari suporter Madrid sendiri.
Siap Lepas Ozil
The Gunners kemudian dikabarkan siap melepas Ozil. Mereka disebut siap mendengarkan tawaran yang masuk untuk pemain yang pernah memenangkan trofi Piala Dunia 2014 tersebut.
Namun kini Arsenal punya rencana lain. Mereka disebut berencana untuk menukarnya saja dengan Isco.
Kabar ini dilansir oleh The Independent. The Gunners menganggap kesepakatan masih dimungkinkan untuk terjadi karena nama Ozil masih harum di Bernabeu, berkat masa baktinya di sana selama tiga tahun.
Namun Arsenal kabarnya tidak bisa begitu saja mendatangkan Isco. Sebab kabarnya Manchester City juga mengincarnya. Demikian pula dengan Chelsea, yang menginginkannya sebagai alat tukar tambah dengan Eden Hazard.
Berita Video
Ditanya Kans Juara Premier League, Jurgen Klopp Berikan Jawaban Ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Karim Benzema Baru di Madrid
Liga Spanyol 22 Desember 2018, 20:57
-
Arsenal Akan Coba Tukar Ozil dengan Isco
Liga Inggris 22 Desember 2018, 19:36
-
Ramos: Semua Orang Pasti Menginginkan Mourinho
Liga Spanyol 22 Desember 2018, 18:21
-
River Plate Bantah Palacios Segera Merapat ke Madrid
Liga Spanyol 22 Desember 2018, 17:52
-
Inginkan Isco, Chelsea Diminta Serahkan Eden Hazard
Liga Inggris 22 Desember 2018, 10:00
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR