Bola.net - - Rumor ketertarikan Arsenal terhadap James Rodriguez nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. Tim kontestan Premier League itu dikabarkan sudah menghubungi Real Madrid untuk membicarakan transfer sang pemain.
James sendiri sejak tahun 2017 kemarin bermain untuk Bayern Munchen. Ia dipinjamkan sampai akhir musim nanti setelah ia kalah bersaing di lini tengah juara Liga Champions tersebut.
Namun pindah ke Jerman nampaknya bukan keputusan yang tepat bagi sang playmaker. Pasalnya ia mulai kesulitan mendapatkan jam bermain sejak Carlo Ancelotti dipecat oleh manajemen The Bavaria.
Dilansir The Independent, situasi James ini sudah sampai ke telinga Arsenal. Tim besutan Unai Emery itu dikabarkan ingin mendatangkan sang playmaker ke London Utara sebelum akhir bulan ini.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca situasi transfer sang playmaker.
Gantikan Ozil
Menurut laporan yang beredar, pihak Arsenal membidik James sebagai pengganti Mesut Ozil.
Ozil sendiri memang dirumorkan akan ditendang dari Emirates Stadium di bulan Januari ini. Unai Emery kabarnya kecewa dengan etos kerja sang pemain, sehingga mereka akan menjualnya untuk mengurangi beban keuangan mereka.
Emery sendiri melihat bahwa James memiliki kemampuan yang tidak kalah bagusnya dari Ozil. Alhasil ia ingin pemain Timnas Kolombia itu bergabung dengan timnya di bursa transfer kali ini.
Mulai Negosiasi
Menurut laporan yang beredar, pihak Arsenal sendiri sudah menghubungi pihak Real Madrid. Mereka ingin mendatangkankan James pada bursa transfer kali ini.
Pihak Real Madrid sendiri kabarnya bersedia melepaskan James ke Arsenal, setelah Bayern kemungkinan besar tidak mempermanenkan sang pemain. Namun mereka meminta Arsenal untuk membeli langsung sang pemain.
Arsenal sendiri saat ini tidak memiliki dana untuk membeli pemain baru, sehingga mereka tengah melobby Madrid agar bersedia meminjamkan playmaker 27 tahun itu di bursa transfer kali ini.
Performa Tidak Maksimal
James sendiri tercatat hanya bermain sebanyak 12 kali bagi Bayern, di mana ia hanya membuat 3 gol bagi Die Rotten.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dulu Ronaldo, Sekarang Boateng Bilang Messi yang Terbaik di Dunia
Liga Spanyol 22 Januari 2019, 23:40
-
James Rodriguez Tolak Pinangan Arsenal
Liga Inggris 22 Januari 2019, 20:20
-
Wanda Nara Indikasikan Mauro Icardi Bertahan di Inter Milan
Liga Italia 22 Januari 2019, 19:30
-
Filipe Luis Sebut Harusnya Messi dan Bukan Modric yang Menang Ballon d'Or 2018
Liga Spanyol 22 Januari 2019, 19:16
-
Tak Ada Zidane, Hazard Tetap Bersedia Gabung Madrid
Liga Inggris 22 Januari 2019, 17:15
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR