Bola.net - Unai Emery mengindikasikan bahwa Arsenal masih membutuhkan bek tengah tangguh untuk menciptakan permainan yang lebih stabil. Sayangnya, bursa transfer musim panas ini tidak mudah bagi tim mana pun.
Saat ini bursa transfer Premier League memasuki deadline day, yang bakal ditutup secara resmi pada Kamis (8/8/2019) malam WIB nanti.
Arsenal merupakan salah satu klub yang masih aktif. Emery masih membutuhkan beberapa pemain bertahan dan dua nama yang terus dihubungkan adalah Kieran Tierney dan David Luiz.
Emery mengakui Arsenal butuh bek mumpuni, tapi harga pemain saat ini sudah tidak masuk akal. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak Mudah
Beberapa pekan terakhir, Metro menyebut Arsenal sudah mendekati Dayot Upamecano dan Daniele Rugani. Sayangnya, pemain-pemain tersebut dipagari klub mereka dengan harga selangit.
"Kami ingin suporter kami bergembira, untuk menjadi tim terbaik dengan pemain-pemain terbaik," kata Emery kepada Sky Sports.
"Kami mencoba mendatangkan beberapa pemain penting dengan nilai mahal untuk pertahanan kami, tetapi kami tidak bisa melakukannya. Lalu, kemampuan pemain lini kedua kami tidak membuat kami cukup yakin untuk membeli pemain baru."
Jaminan Emery
Tidak membeli pemain baru bukan berarti Arsenal bakal kesulitan musim ini. Emery yakin barisan bek yang dimiliki Arsenal saat ini sudah cukup memuaskan. Pemain-pemain muda mereka juga potensial.
"Kami akan memiliki bek-bek tengah tangguh, kami juga memiliki bek muda dalam diri Dino Mavropanos, dengan semua komentar tentang dia dan bagaimana perkembangannya, juga masih ada Rob Holding," sambung Emery.
"Namun, jika bisa, kami akan mencoba mendatangkan bek tengah lainnya di hari terakhir bursa transfer. Bek dengan kapasitas yang bisa membantu kami, supaya kami bisa menciptakan keseimbangan bagus antara lini serang dengan pertahanan," tandasnya.
Baca Juga:
- Chelsea Sepakat Jual David Luiz ke Arsenal
- Deadline Day: Arsenal Disebut Bakal Tuntaskan Transfer 2 Pemain Lagi
- Lupakan Daniele Rugani, Arsenal Fokus Kejar Kieran Tierney
- Permintaan Barcelona Terlalu Muluk, Coutinho Batal ke Premier League?
- Mangkir dari Latihan Chelsea, David Luiz Ingin Membelot ke Arsenal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Saat-saat Terakhir, Arsenal Resmikan Transfer Kieran Tierney
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 23:18 -
Hector Bellerin Segera Comeback di Arsenal
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 19:40 -
Kembali ke Inggris, Philippe Coutinho Hanya Mau ke Liverpool
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 18:30 -
Ini Penyebab Arsenal Batal Rekrut Daniele Rugani
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 18:00 -
David Luiz Dianggap Bukan Jawaban Atas Doa Arsenal
Liga Inggris 8 Agustus 2019, 17:14
LATEST UPDATE
-
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR