
Bola.net - Upaya Arsenal untuk mengamankan jasa Thomas Partey kembali menemukan kegagalan. Atletico Madrid selaku pemilik sang gelandang diberitakan menolak lagi tawaran dari The Gunners.
Beberapa bulan terakhir, Arsenal memang digosipkan mencari gelandang tengah baru. Mikel Arteta mendambakan sosok yang bisa memberikan kestabilan untuk lini tengah The Gunners.
Pilihan Arteta jatuh ke sosok Thomas Partey. Gelandang asal Ghana itu ditaksir Arteta setelah ia menunjukkan performa yang sangat menawan di lini tengah Los Cholchorenos musim ini.
The Guardian mengklaim bahwa Arsenal sudah melepaskan tawaran ke Atletico Madrid untuk transfer Partey. Namun tawaran itu ditolak oleh Atletico Madrid.
Simak informasi terkait tawaran Arsenal itu di bawah ini.
Tawaran Arsenal
Menurut laporan tersebut, Arsenal sudah melepaskan tawaran mereka untuk mendapatkan jasa Partey di musim panas nanti.
Arsenal mengajukan proposal tukar tambah. Mereka mengambil langkah ini karena dana transfer mereka cukup terbatas di musim panas nanti.
Partey diberitakan bakal ditebus dengan bayaran sebesar 25 juta Euro plus Matteo Guendouzi.
Tidak Tertarik
Menurut laporan tersebut, pihak Atletico Madrid menolak mentah-mentah tawaran dari Arsenal itu.
Mereka diberitakan tidak tertarik dengan Guendouzi. Untuk itu mereka tidak berpikir dua kali untuk menolak tawaran Arsenal.
Menurut laporan tersebut, Atletico Madrid lebih memilih bayaran tunai untuk Partey, di mana mereka hanya mau melepas sang bek di angka 50 juta Euro.
Beri Kontrak Baru
Laporan lain yang beredar mengatakan bahwa pihak Atletico Madrid diberitakan akan mencoba mempertahankan Partey.
Mereka dikabarkan tengah berdiskusi dengan agen Partey terkait kontrak baru sang gelandang.
(The Guardian)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Diklaim Sanggup Benahi Arsenal yang Bobrok
Liga Inggris 28 Juli 2020, 21:20
-
Atletico Madrid Kembali Tolak Tawaran Arsenal untuk Thomas Partey
Liga Inggris 28 Juli 2020, 18:40
-
Arsenal Siapkan Tawaran untuk Datangkan Philippe Coutinho
Liga Inggris 28 Juli 2020, 16:40
-
Legenda Arsenal Khawatir Jika Chelsea Bakal Bajak Emiliano Martinez
Liga Inggris 28 Juli 2020, 14:22
-
Arsenal Kirim Watford ke Championship
Galeri 28 Juli 2020, 13:04
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR