Bola.net - - Ancaman embargo transfer kembali menghantui Chelsea. Baru-baru ini, FIFA selaku federasi tertinggi sepak bola dunia menolak banding yang diajukan klub raksasa Premier League tersebut terkait dengan hukumannya itu.
Penjatuhan hukuman dua tahun larangan transfer pemain seolah menjadi kabar buruk untuk The Blues. Mereka dituding melakukan pelanggaran atas perekrutan 29 pemain muda berumur di bawah 18 tahun.
Namun Chelsea diberi kesempatan untuk banding jika memang keberatan dengan hukumannya. Lalu, seperti yang telah diketahui, klub besutan Maurizio Sarri tersebut mengajukan banding demi memperjuangkan haknya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Chelsea Dilarang Belanja Pemain
Sial bagi The Blues. Pengajuan banding mereka ditolak oleh FIFA secara mentah-mentah. Pengumuman penolakan tersebut sudah disampaikan langsung melalui situs resmi federasi baru-baru ini.
"Kami mengkonfirmasi bahwa pimpinan komite banding FIFA telah menolak pengajuan untuk penangguhan sementara yang diajukan Chelsea sehubungan dengan keputusan komite disiplin FIFA," tulis situs resmi klub.
Kasus yang sama juga pernah terjadi kepada klub raksasa Spanyol, Barcelona di tahun 2014 dulu. Namun La Liga sempat melakukan tindakan dengan meminta hukuman tersebut ditangguhkan hingga tahun depannya lagi.
Pada saat itu juga, Barcelona langsung membenahi skuatnya. Di bursa transfer terakhirnya sebelum dikenakan hukuman, klub berjuluk Blaugrana tersebut berhasil mendapatkan tanda tangan Luis Suarez, Ivan Rakitic, Jeremy Mathieu, Claudio Bravo, hingga Marc-Andre ter Stegen.
Chelsea Siap Banding Lagi
Jelas, Chelsea pun tak mau tinggal diam setelah pengajuannya ditolak. Dalam pernyataan resminya disebutkan bahwa klub siap mengajukan banding dan membawa kasus tersebut ke pengadilan arbitrase untuk olahraga.
"Awalnya, Chelsea FC didakwa berdasarkan pasal 19.1 dan 19.3 sehubungan dengan 92 peamin. Kami menerima fakta bahwa FIFA tak menerima pelanggaran lainnya yang berkaitan dengan 63 pemain ini, tapi klub sangat kecewa dan FIFA belum menerima kiriman klub sehubungan dengan 29 pemain tersisa," lanjutnya.
"Chelsea FC bertindak sesuai dengan peraturan terkait dan akan segera mengajukan banding ke FIFA," tandasnya.
Chelsea terancam bisa kehilangan beberapa pemain penting jika kembali gagal dalam mengajukan banding. Salah satunya adalah Mateo Kovacic, yang direkrut dari Real Madrid dengan status pinjaman hingga akhir musim nanti.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video komentar Pelatih PSG, Thomas Tuchel, soal penalti yang diberikan wasit kepada Manchester United pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2018-2019, Rabu (6/3/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Banding Ditolak, Chelsea Tetap Dihukum Embargo Transfer Dua Musim
Liga Inggris 8 Maret 2019, 23:30
-
Sergio Aguero Jadi Pemain Terbaik EPL Bulan Februari 2019
Liga Inggris 8 Maret 2019, 22:03
-
Ketimbang Zidane, Chelsea Disarankan Pertahankan Sarri
Liga Inggris 8 Maret 2019, 22:00
-
Chelsea Diminta Bersabar Dengan Maurizio Sarri
Liga Inggris 8 Maret 2019, 21:00
-
Sarri Didesak Mainkan Hudson-Odoi Lebih Sering
Liga Inggris 8 Maret 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR