- Klub La Liga, nampaknya benar-benar menyeriusi upaya perekrutan Paul Pogba. Tim asal Catalunya itu kabarnya sudah memulai proses negosiasi dengan gelandang Manchester United itu untuk kepindahannya di bulan Januari.
Pemenang Piala Dunia 2018 itu memang sudah lama dirumorkan ingin meninggalkan Manchester United. Ia disebut memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan Jose Mourinho sehingga ia ingin angkat kaki dari Old Trafford.
Di musim panas kemarin, Barcelona dikabarkan menjadi tim yang gencar mendekati sang pemain. Namun hingga akhir bursa transfer, kepindahan Pogba ke Camp Nou urung terlaksana.
Dilansir Mundo Deportivo, Barcelona tidak menyerah untuk mendapatkan sang gelandang. Mereka kabarnya bahkan memulai kembali proses negosiasi dengan sang pemain baru-baru ini.
Seberapa jauh hubungan Pogba dan Barcelona saat ini? Baca selengkapnya di bawah ini.
Incar Bulan Januari
Menurut laporan tersebut, Barcelona sudah menghubungi agen Pogba, Mino Raiola baru-baru ini. Mereka kabarnya ingin membicarakan seputar kepindahan Pogba secepatnya.
Pihak Barcelona kabarnya ingin Pogba segera bergabung dengan tim mereka. Untuk itu mereka meminta Raiola mengurus kepindahan sang pemain di bulan Januari nanti.
Raiola sendiri kabarnya menyambut baik permintaan dari Barcelona tersebut. Untuk itu ia dikabarkan tengah menyusun rencana agar Pogba bisa pergi dari Old Trafford begitu bursa transfer musim dingin dibuka.
Gencatan Senjata
Namun baru-baru ini beredar kabar di Inggris bahwa Paul Pogba dan Jose Mourinho baru saja mengadakan pertemuan empat
Dalam pertemuan itu, Mourinho meminta berdamai dengan Pogba atas segala situasi yang sudah terjadi. Pogba sendiri kabarnya menyepakati genjatan senjata itu dengan sang pelatih.
Sebagai dampak dari gencatan senjata itu, Pogba dan Mourinho sepakat untuk menunda semua pembicaraan masa depan sang pemain hingga musim panas tahun depan. Itu berarti Pogba tidak akan pindah ke Camp Nou pada bulan Januari nanti.
Harga Mahal
Barcelona sendiri kemungkinan besar akan menghabiskan lebih dari 100 juta pounds untuk mendatangkan Pogba ke Camp Nou. (mund/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barca Tertarik Pada Gelandang Muda Flamengo
Liga Spanyol 10 September 2018, 19:28
-
Pavard Ditawarkan ke Barcelona
Liga Spanyol 10 September 2018, 18:32
-
Domenico Berardi Masuk Incaran Barcelona
Liga Spanyol 10 September 2018, 17:30
-
5 Pemain Bintang Yang Memulai Musim Dengan Brilian
Editorial 10 September 2018, 15:26
-
Pelatih Brasil Puji Kehebatan Pemain Anyar Barcelona, Arthur Melo
Piala Dunia 10 September 2018, 13:00
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR