
Bola.net - Sudah dua bulan Jose Mourinho menjabat sebagai pelatih kepala Tottenham. Dan kabarnya, para pemain klub berjuluk The Lilywhites tersebut mulai gerah dengan keberadaan pria asal Portugal itu.
Mourinho diangkat sebagai pelatih Tottenham pada akhir bulan November 2019 kemarin. Ia ditunjuk sebagai pengganti Mauricio Pochettino yang dipecat beberapa jam sebelum penunjukannya.
Kedatangan Mourinho memberikan dampak positif terhadap Tottenham. Mereka langsung menuai kemenangan setelah menuai banyak hasil positif selama bersama Pochettino di laga-laga sebelumnya.
Saat diresmikan, ekspresi Mourinho jauh berbeda dari waktu dirinya masih menukangi Manchester United. Mourinho, yang dikenal sering murung, waktu itu lebih sering menunjukkan senyum sumringah.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Mourinho Mulai Tidak Disenangi
Mourinho juga membuat suasana di dalam tubuh Tottenham jadi lebih baik dari sebelumnya. Padahal waktu di Manchester United, ia kerap bermasalah dengan pemain bintang seperti Paul Pogba dan Marcus Rashford.
Sayangnya itu tidak bertahan lama. Kabarnya, pria berumur 56 tahun tersebut mulai tidak disenangi oleh pemain Tottenham di ruang ganti.
The Sun melaporkan bahwa Son Heung-Min dkk tidak senang dengan cara Mourinho yang dianggap kuno. Dan bagi mereka, Mourinho telah membuat tim jadi lebih mundur ketimbang sebelumnya.
Sesi latihannya lebih berfokus kepada umpan-umpan panjang dan lemparan ke dalam. Menurut para pemain, metode latihan seperti itu tidak jauh berbeda dengan klub-klub kelas bawah.
Permasalahan dengan Pemain
Salah satu hal yang membuat pemain Tottenham kesal terhadap Mourinho adalah caranya memperlakukan Tanguy Ndombele. Sebagai informasi, Ndombele direkrut pada musim panas kemarin dengan harga 62 juta pounds.
Dan dalam dua bulan terakhir, Mourinho sudah mengkritik kondisi kebugaran sang pemain sebanyak dua kali. "Saya bisa bilang bahwa kemarin dia berkata bahwa dirinya sedang tak merasa baik untuk bermain," ujanya setelah laga kontra Brighton.
"Bukan karena cedera, namun berdasarkan rasa takut akan cedera sebelumnya. Saya tidak bisa mengatakan kalau dia sedang cedera," lanjutnya.
Tidak hanya itu, belum lama ini ia juga dikabarkan sempat bertengkar dengan Danny Rose. Permasalahan ini ditengarai karena Mourinho tidak memainkan Danny Rose dan berkata bahwa dia sedang cedera, padahal kenyataannya tidak.
(Mirror)
Baca Juga:
- Tottenham Bertemu dengan Real Madrid, Bahas Gareth Bale?
- Tottenham Memanas, Jose Mourinho Ribut dengan Danny Rose
- Direktur Inter Milan: Kami Sudah Layangkan Tawaran untuk Christian Eriksen
- Rangkuman Transfer The Big Six Premier League: Liverpool Tetap Agresif, MU Masih Mencari
- Tersisih di Real Madrid, Luka Jovic Pindah ke Inggris?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tottenham Ajukan Tawaran Resmi untuk Luka Jovic
Liga Inggris 22 Januari 2020, 18:40
-
Baru Dua Bulan, Pemain Tottenham Sudah Gerah dengan Jose Mourinho
Liga Inggris 22 Januari 2020, 11:31
-
Tottenham Bertemu dengan Real Madrid, Bahas Gareth Bale?
Liga Spanyol 21 Januari 2020, 13:37
-
Tottenham Memanas, Jose Mourinho Ribut dengan Danny Rose
Liga Inggris 21 Januari 2020, 13:01
-
3 Klub Papan Atas Premier League yang Harus Kejar Edinson Cavani
Editorial 21 Januari 2020, 11:57
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR