Bola.net - - Legenda Manchester United David Beckham mengungkapkan bahwa ia dahulu pernah diklaim tak akan bisa gabung timnas .
Beckham adalah salah satu pemain Inggris paling berprestasi. Ia pernah melanglang buana di sejumlah klub Eropa plus Amerika Serikat.
Ia meraih banyak trofi juara bersama dengan Manchester United. Ia juga meraih sejumlah gelar bersama Real Madrid, LA Galaxy dan PSG. Ia juga sempat berpetualang bersama AC Milan walau tak berhasil meraih kesuksesan bersama klub itu.
Di level internasional, ia merupakan satu dari segelintir orang yang sukses menembus 100 caps bersama timnas. Tepatnya ia mengoleksi 115 caps. Ia juga sempat menjadi kapten The Three Lions sebanyak 58 kali.
Namun walau sempat meraih kesuksesan seperti itu, ternyata saat masih bocah ia sempat diklaim tak bakal bisa sukses masuk ke timnas. Pasalnya postur tubuhnya dianggap terlalu kecil.
"Pada usia sekitar 12 tahun, saya diberi tahu bahwa saya tidak akan pernah bisa bermain untuk negara saya. Dan itu diberitahukan kepada saya oleh pelatih Inggris pada saat itu, pada tingkat yang lebih rendah," bukanya seperti dilansir Soccerway.
"Saya mencoba masuk ke sebuah sekolah, akademi, dan mereka bilang kamu terlalu kecil, tidak cukup kuat dan 'kamu tidak akan pernah bermain untuk negaramu,'" ungkap Beckham.
"Tiga puluh tahun kemudian, saya membuat 115 penampilan untuk negara saya, jadi kapten untuk negara saya, bermain di tiga Piala Dunia dan memiliki karir yang cukup bagus," serunya.
Beckham lantas meminta para pemain muda untuk belajar dari pengalaman pahitnya itu. Ia meminta mereka untuk tak mudah menyerah dalam meraih apa yang dicita-citakannya sebagai seorang pesepakbola.
"Jadi, pesan saya kepada orang-orang muda di luar sana adalah, mungkin ada masa-masa sulit, saat-saat sulit, tetapi percayalah pada diri Anda. Bersenang-senanglah, nikmati diri Anda sendiri dan cintai saja permainannya," tegas Beckham.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beckham Kecil Dulu Pernah Divonis Tak Bakal Bisa Perkuat Timnas Inggris
Liga Inggris 26 Maret 2018, 21:54
-
City Siap Lamar Isco Dengan Mahar 75 Juta Pounds
Liga Inggris 26 Maret 2018, 19:50
-
Rummenigge: Madrid Beli Lewandowski?
Liga Spanyol 26 Maret 2018, 15:46
-
Ilfeel Dengan Mourinho, Bale Batal Gabung MU?
Liga Inggris 26 Maret 2018, 14:28
-
5 Pemain Real Madrid Yang Bisa Hengkang ke MU
Editorial 26 Maret 2018, 12:51
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR