
Bola.net - Sebuah kabar mengejutkan datang dari PSG. Gelandang anyar mereka, Georginio Wijnaldum berencana cabut di bulan Januari 2022 nanti.
Wijnaldum merupakan salah satu sosok krusial di skuat Liverpool. Gelandang Timnas Belanda itu membantu Liverpool memenangkan Liga Champions dan Premier League selama mengabdi di Anfield.
Namun di musim panas kemarin, Wijnaldum memutuskan cabut dari Merseyside. Ia pindah ke PSG dengan status bebas transfer.
Pakar transfer Eropa, Kaveh Solhekol mengklaim bahwa Wijnaldum berpotensi balik ke Inggris di Januari 2022. Ia dilaporkan sedang menjalin komunikasi dengan salah satu klub EPL.
Siapa klub EPL tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Kembali ke Inggris
Menurut laporan itu, Wijnaldum belakangan sedang menjalin kontak dengan Arsenal. The Gunners tertarik untuk mendatangkan Wijnaldum ke London Utara.
Ini disebabkan Arsenal butuh tambahan tenaga di tim mereka. Setelah performa Thomas Partey cenderung jeblok belakangan ini.
Mereka sudah menjalin komunikasi dengan PSG. Mereka berharap bisa meminjamnya di bulan Januari nanti.
Ingin Kembali
Menurut laporan tersebut, kans Arsenal mendatangkan Wijnaldum cukup besar. Karena sang pemain membuka pintu untuk kembali ke Inggris.
Sebenarnya Wijnaldum masih jadi pemain andalan di PSG. Ia turun sebanyak 14 kali di skuat Mauricio Pochettino sejauh ini.
Namun Wijnaldum dikabarkan kurang kerasan di Prancis. Sehingga ia tertarik untuk kembali ke Inggris sekali lagi.
Tawaran Arsenal
Menurut laporan tersebut, Arsenal berencana meminjam Wijnaldum sampai akhir tahun. Namun mereka menyiapkan klausul khusus dalam transfer ini.
Mereka akan mengajukan klausul pembelian permanen dari PSG di akhir masa peminjaman nanti.
Klasemen Premier League
(Kaveh Solhekol)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Messi, Ini Starting XI Pemain Timnas Terbaik Versi IFFHS
Piala Dunia 9 Desember 2021, 19:30
-
Belum Enam Bulan, Georginio Wijnaldum Bakal Balik ke Inggris?
Liga Inggris 9 Desember 2021, 19:12
-
Cedera Terus, Neymar Minta Bantuan Teman Dekatnya
Liga Eropa Lain 9 Desember 2021, 01:14
-
Mbappe dan Messi Benamkan Club Brugge
Galeri 8 Desember 2021, 15:48
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR