
Bola.net - - Usia James Milner memang sudah tidak lagi muda, 33 tahun. Namun, dia masih punya peran yang krusial bagi Liverpool. Kontrak baru disiapkan oleh pihak klub untuk sosok yang juga jadi kapten itu.
Salah satu peran penting James Milner terlihat jelas pada momen semifinal leg kedua Liga Champions 2018/19 ini. Eks pemain Aston Villa tersebut mampu membuat para pemain Barcelona frustasi, bahkan Lionel Messi.
James Milner meluncurkan sebuah tekel yang membuat Messi kesal. "Dia tak senang. Dia juga mengoceh dalam bahasa Spanyol saat menuju ruang ganti pada jeda babak pertama. Dia memanggil saya dengan sebutan 'Burro'. Artinya keledai," ucap Milner kala itu.
Satu hal yang membuat James Milner adalah pemain penting bagi Liverpool adalah kemampuannya bermain di banyak posisi. James Milner mampu bermain dengan sama baiknya, sebagai gelandang maupun sebagai bek sayap.
Karena alasan itulah, seperti dikutip dari Telegraph, Liverpool segera menawarkan kontrak baru untuk James Milner. Apalagi, sang pemain kini sedang digoda oleh PSG untuk berganti klub. PSG siap memberi gaji besar pada Milner.
James Milner sendiri saat ini masih punya kontrak satu tahun dengan The Reds. Kontraknya di Anfield baru akan habis pada 30 Juni 2020.
James Milner bukan satu-satunya pemain yang akan mendapat tawaran kontrak baru dari Liverpool. Ada satu pemain lain yang juga akan mendapat sodoran perpanjangan masa bakti untuk klub. Siapa dia? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Kontrak Baru untuk Joel Matip
Satu lagi pemain yang akan mendapat kontrak baru adalah bek tengah Joel Matip. Dia dinilai mampu menjadi duet yang ideal bagi Virgil van Dijk dan menjadi jaminan kokohnya pertahanan The Reds pada musim 2018/19.
Situasi yang dihadapi oleh Joel Matip hampir sama dengan James Milner. Kontrak pemain berusia 27 tahun akan habis pada 30 Juni 2020 yang akan datang. Namun, sejauh ini belum ada klub yang disebut tertarik untuk memakai jasanya.
Telegraph meyakini bahwa Jurgen Klopp sangat puas dengan kinerja yang sudah diberikan oleh Joel Matip. Kontrak baru akan segera disodorkan, tidak lama setelah Liverpool menjalani laga final Liga Champions musim 2018/19.
Joel Matip bergabung dengan Liverpool pada tahun 2016 lalu. Pada musim 2018/19, dia sempat mengalami beberapa cedera hingga menit bermainnya cukup terbatas. Joel Matip hanya memainkan 17 laga di Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Akan Berusaha Menangkan Liga Champions demi Klopp
Liga Champions 31 Mei 2019, 21:51
-
Collymore Yakin Liverpool Bisa Kalahkan Tottenham
Liga Champions 31 Mei 2019, 21:27
-
Jika James Milner Pergi, Liverpool Disarankan Boyong Pemain Ini
Liga Inggris 31 Mei 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR