Bola.net - Pelatih Glasgow Celtic, Neil Lennon kembali memberikan kabar terbaru terkait masa depan Kieran Tierney. Sang pelatih mengindikasikan bahwa Arsenal tidak jadi merekrut sang bek.
Sejak brusa transfer dibuka, Arsenal sudah gencar diberitakan bakal merekrut Tierney. Bek 22 tahun itu diproyeksikan menjadi bek kiri utama Arsenal di masa depan.
Arsenal diberitakan sudah mengajukan tiga tawaran untuk Tierney. Namun tiga tawaran tersebut dikabarkan tidak mampu memenuhi tuntutan mahar transfer yang ditetapkan Celtic.
Lennon mengakui bahwa kemungkinan besar Tierney akan bertahan di Skotlandia musim depan. "Saya tahu bahwa transfer-transfer seperti ini bisa berjalan dengan cepat," ujar Lennon kepada Daily Star.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Berpotensi Tidak Ditawar
Lennon mengakui bahwa saat ini belum ada pergerakan baru dari Arsenal untuk mendekati Tierney.
Untuk itu ia berharap tim asal London Utara itu tidak menawar lagi sang bek dalam waktu dekat.
"Saya tidak akan terkejut jika tidak ada tawaran lagi untuk Kieran. Saya juga akan sangat bersyukur jika itu terjadi."
Pulihkan Cedera
Lennon juga membeberkan bahwa Tierney saat ini masih belum bisa membela timnya karena mengalami cedera.
Namun ia mengonfirmasi sang bek bakal segera pulih dan bisa bermain lagi untuk The Hoopers dalam wakt udekat.
"Saya rasa dia akan pulih dalam satu atau dua minggu lagi. Dia masih merasakan sakit di bagian otot adduktornya, namun ia sudah pulih dari hernia ganda yang ia derita." tandasnya.
Tidak Bergerak
Sebelumnya pihak Arsenal sudah mengonfirmasi bahwa mereka tidak akan bergerak agresif jelang bursa transfer ditutup.
Unai Emery mengatakan bahwa pihaknya hanya akan mendatangkan pemain yang bisa meningkatkan kualitas timnya secara signifikan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Kontrak di Arsenal, Danny Welbeck Resmi Gabung Watford
Liga Inggris 7 Agustus 2019, 23:43
-
Nicolas Pepe Datang, Penyerang Arsenal Ini Didekati Everton
Liga Inggris 7 Agustus 2019, 23:30
-
Ian Wright Mencak-mencak Lihat Video Koscielny di Bordeaux
Liga Inggris 7 Agustus 2019, 22:20
-
Calon Bintang Chelsea 2019/20: Harapan dari 'Captain America', Christian Pulisic
Liga Inggris 7 Agustus 2019, 21:55
-
Penuhi Syarat Ini, Dayot Upamecano Jadi Milik Arsenal
Bundesliga 7 Agustus 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR