
Bola.net - Rumor kepindahan Bruno Fernandes ke Manchester United semakin mendekati kenyataan. Pemain Sporting CP itu diberitakan akan segera membahas kepindahannya ke Old Trafford bersama sang agen dalam waktu dekat ini.
Dalam beberapa pekan terakhir, Fernandes menjadi incaran banyak klub papan atas Inggris. Tim-tim top EPL itu tertarik menggunakan jasanya setelah ia membuat 32 gol dan 18 assist bagi Sporting musim lalu.
Salah satu tim yang menjalin komunikasi yang intens dengan Fernandes adalah Manchester United. Agen sang pemain bahkan diberitakan sudah menemui perwakilan United di Inggris untuk membahas transfer sang pemain.
Dilansir Manchester Evening News, Miguel Pinho, agen Fernandes saat ini sudah kembali ke Sporting. Ia mengagendakan untuk bertemu dengan sang pemain untuk membahas hasil pertemuannya dengan United.
Laporan itu mengklaim bahwa United secara garis besar sudah menyetujui syarat-syarat yang diajukan oleh Fernandes. Mereka siap memenuhi tuntutan kontrak yang diajukan oleh sang pemain.
Namun United sendiri belum bisa mengesahkan transfer Fernandes. Hal ini dikarenakan United masih keberatan memenuhi permintaan Sporting yang menuntut bayaran sekitar 70 juta Euro di musim panas ini.
Untuk itu Pinho dan Fernandes akan membahas apakah perlu mereka turut mendesak Sporting agar menjualnya ke United pada musim panas ini.
Simak situasi United di bursa transfer musim panas ini dengan mengscroll berita ini ke bawah.
Beli Dua Pemain Lagi
Hingga saat ini, Manchester United sudah mengemas dua transfer. Mereka mendatangkan Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka di musim panas ini.
Solskajer sendiri menegaskan belum akan berhenti belanja. Ia ingin mendatangkan sekitar dua pemain lagi ke Old Trafford.
Selain Fernandes, United bakal mengincar satu gelandang lagi ditambah dengan satu bek baru di musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juan Mata Beber Alasannya Perpanjang Kontrak di Manchester United
Liga Inggris 10 Juli 2019, 22:56
-
Solskjaer: Paul Pogba Jadi Korban Pemberitaan Ngawur Media
Liga Inggris 10 Juli 2019, 21:00
-
Aaron Wan-Bissaka Disebut Investasi yang Bagus untuk Manchester United
Liga Inggris 10 Juli 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR