
Bola.net - Paul Pogba, lewat agennya Mino Raiola, mengatakan ingin pindah dari Manchester United. Rupanya, sikap tersebut terkait dengan peran yang didapat Bruno Fernandes di lapangan.
Paul Pogba belakangan ini tengah menjadi sorotan, bukan hanya di dalam lapangan tapi juga di luar. Performanya pada musim 2020/2021 dinilai belum cukup bagus.
Pogba mendapat banyak kritik atas aksinya musim ini. Ole Gunnar Solskjaer pun beberapa kali menaruh Pogba di bangku cadangan. Namun, pekan lalu dia mencetak gol indah ke gawang West Ham.
Di sisi lain, Pogba juga memicu kontroversi atas komentarnya di timnas Prancis. Pogba menyebut bermain di timnas adalah udara segar baginya. Pogba memberi kode jika dia punya masalah di United.
Gara-Gara Bruno Fernandes
Metro menyebut kehadiran Bruno Fernandes telah menjadi duri dalam karir Paul Pogba di United. Sebab, pemain asal Portugal itu segera mendapat peran utama di lini tengah dan membuat Pogba harus menepi.
Semula, Pogba lah yang menjadi pusat permainan United ketika Solskjaer ditunjuk sebagai manajer pada 2018/2019. Saat itu, Pogba menemukan performa terbaik dan tampil dengan senyuman di wajahnya.
Namun, Pogba kemudian mengalami cedera dan absen lama pada paruh pertama musim 2019/2020. United lantas membeli Fernandes pada bursa transfer Januari 2020. Fernandes membuat segalanya berubah di United.
Solskjaer kini menjadikan pemain 26 tahun sebagai pusat permainan United. Fernandes mendapat kebebasan lebih di lini tengah. Sedangkan, Pogba merasa tidak dimainkan pada peran yang diinginkan karena keberadaan Fernandes.
Tugas Bertahan Paul Pogba
Solskjaer memberikan peran No 10 di United untuk Bruno Fernandes dan dia menjalankannya dengan baik. Paul Pogba semula memegang peran itu. Namun, Pogba kini harus bermain lebih ke belakang sebagai pivot.
Paul Pogba mendapat beban lebih untuk membantu pertahanan. Hal inilah yang kemudian membuat eks pemain Juventus itu tidak merasa bahagia. Ini bukan posisi yang diinginkan Pogba.
"Paul di Manchester United tidak bahagia, dia tidak lagi dapat mengekspresikan dirinya seperti yang dia inginkan dan harapkan darinya. Dia harus berganti tim, dia harus mengubah suasana," kata agen Pogba, Mino Raiola.
Sumber: Metro
Baca Ini Juga:
- Legenda Manchester United Kecam Manuver Paul Pogba dan Mino Raiola: Mengerikan
- Pindah dari Manchester United, 4 Tim yang Bisa Menjadi Tujuan Paul Pogba
- Soal Kisruh Paul Pogba di Manchester United, Didier Deschamps Hanya Bisa Lepas Tangan
- Jangan Kaget, Ferguson Pernah Memberikan Peringatan Soal Mino Raiola dan Paul Pogba
- Mino Raiola: Paul Pogba dan Manchester United Sudah Selesai
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Ini Berjasa Ajak Donny van de Beek Gabung Manchester United
Liga Inggris 8 Desember 2020, 21:06 -
Ketika Cinta Paul Pogba ke Real Madrid Bertepuk Sebelah Tangan
Liga Spanyol 8 Desember 2020, 20:47 -
Jika Ingin Hamburkan 100 Juta Pounds, MU Disarankan Beli Grealish Ketimbang Sancho
Liga Inggris 8 Desember 2020, 20:45 -
Eks MU ini Ragu Setan Merah Bisa Kalahkan RB Leipzig
Liga Champions 8 Desember 2020, 20:20 -
Hadapi RB Leipzig, Solskjaer Optimistis dengan Rekor Tandang MU
Liga Champions 8 Desember 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR