
Bola.net - Bruno Fernandes kembali meraih prestasi di Manchester United. Playmaker asal Portugal itu resmi menerima penghargaan Sir Matt Busby Player of The Year.
Di setiap tahun, Manchester United menyelenggarakan sejumlah penghargaan internal. Penghargaan ini ditujukan untuk pemain-pemain yang memberikan kontribusi terbaik bagi tim.
Salah satu penghargaan yang bergengsi di malam penghargaan MU ini adalah SIr Matt Busby Player of the Year. Di penghargaan ini, fans Manchester United di seluruh dunia memilih siapa pemain terbaik mereka.
Untuk edisi 2020/21 hasilnya sudah keluar. Bruno Fernandes berhasil memenangkan penghargaan bergengsi tersebut.
Simak detail mengenai penghargaan player of the year Fernandes di bawah ini.
Kontribusi Besar
Terpilihnya Fernandes menjadi pemenang Sir Matt Busby Player of the Year sebenarnya sudah diprediksi banyak pihak.
Ini dikarenakan sang playmaker menjadi pemain terbaik MU dalam urusan gol dan assist.
Ia tercatat mengemas 28 gol dan 17 assist bagi Setan Merah sehingga wajar ia menjadi kandidat kuat untuk memenangkan penghargaan ini.
Menang Mutlak
Berdasarkan data yang dirilis Manchester United, Bruno Fernandes menang mutlak dalam penghargaan ini.
Ia mengantongi total 63% total suara yang masuk. Unggul tiga kali lipat dari Luke Shaw yang berada di peringkat dua di mana Shaw mengantongi 21% suara.
Sementara di peringkat tiga Edinson Cavani mengantongi total 6% suara yang masuk.
Dua Kali Beruntun
Penghargaan tahun ini terasa spesial bagi Bruno Fernandes.
Karena ini kali keduanya ia memenangkan penghargaan ini beruntun setelah musim lalu ia memenangkannya.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Bruno Fernandes Datangi Manchester United, Ada Apa Gerangan?
Liga Inggris 18 Mei 2021, 21:00
-
Inginkan Mauro Arambarri, Manchester United Harus Bayar Segini
Liga Inggris 18 Mei 2021, 20:20
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR