
Bola.net - Arsenal sukses melalui ujian pertamanya di Premier League 2023/2024. Arsenal menang atas Nottingham Forest berkat gol-gol Eddie Nketiah dan Bukayo Saka.
Arsenal menjamu Forest pada pekan pertama, Sabtu, 12 Agustus 2023. Arsenal menang dengan skor 2-1.
Eddie Nketiah membuka keunggulan Arsenal di menit 26, kemudian Bukayo Saka menggandakannya di menit 32. Forest hanya mampu menipiskan selisih skor lewat Taiwo Awoniyi pada menit 82.
Musim lalu, Saka baru membuka keran golnya di pekan ke-6. Musim ini, Saka langsung tancap gas sejak pekan pertama.
Cetak Gol, tapi Kalah
Musim lalu, Saka mencetak 14 gol dalam 38 penampilan untuk Arsenal di pentas Premier League. Selain 14 gol, pemain 21 tahun Inggris tersebut juga menyumbang 11 assist.
Namun, musim lalu, Saka baru bisa mencetak gol pertamanya di pekan ke-6, tepatnya dalam laga tandang melawan Manchester United.
Saka mencetak satu gol untuk Arsenal di Old Trafford kala itu. Sayangnya, Arsenal kalah 1-3.
Lihat lagi Cuplikan Pertandingannya
Gol:
35' 1-0 Antony
60' 1-1 Bukayo Saka
66' 2-1 Marcus Rashford
75' 3-1 Marcus Rashford
Musim ini, Saka tak menunggu waktu lama untuk mencetak gol pertamanya di Premier League. Pekan pertama, dia langsung mencetak satu gol dan membantu Arsenal meraih tiga poin.
Klasemen Premier League
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Arsenal terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Arsenal di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Debut Kai Havertz Bersama Arsenal di Premier League: 0 Gol, 0 Assist, Rating 6
Liga Inggris 12 Agustus 2023, 23:59 -
Arsenal di Pekan Pertama: Musim Lalu Menang 2-0, Musim Ini Menang 2-1
Liga Inggris 12 Agustus 2023, 23:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR