Bola.net - - Legenda Liverpool, John Barnes menilai bahwa buruknya pertahanan The Reds bukan karena pemain belakang mereka buruk, tapi karena salah Jurgen Klopp dengan gaya bermainnya.
Liverpool telah banyak mendapatkan kecaman pada awal musim ini karena ketidakmampuan mereka bertahan dalam permainan dan tetap menjaga agar tak kebobolan. Masalah ini sendiri telah menjadi pembicaraan sejak masih ditangani Brendan Rodgers.
Kedatangan Jurgen Klopp awalnya dipercaya akan memperbaiki Liverpool dari sisi defensif mereka, terlepas dari kekuatan utamanya adalah serangan. Namun nyatanya pertahanan Liverpool terus kebobolan dan terlihat rentan ketika menerima serangan.
Ada yang menganggap bahwa buruknya pertahanan Liverpool adalah karena pemain belakang mereka tak cukup bagus, dan itu sebabnya mereka sangat ngebet mendatangkan bek Southampton, Virgil van Dijk. Namun menurut Barnes, masalahnya terletak pada Jurgen Klopp dengan taktik dan gaya bermainnya.
"Jelas mereka telah kebobolan gol demi gol, jadi itu sedikit menjadi masalah. Tapi ini adalah empat bek yang kami akan harus menjaganya hingga Januari," ujarnya.
"Tentu kami ingin mendapatkan Van Dijk dan itu bisa menjadi rekrutan bagus, tapi kami tak mendapatkannya. Kami harus bekerja dengan pemain yang kami punya," sambungnya.
"Masalah ini lebih berkaitan dengan cara Klopp bermain daripada empat bek mereka karena dia seorang pelatih yang menyerang dengan pemain lini tengah yang menyerang, semua pemain menyerang. Dia punya tim menyerang sehingga dia meninggalkan para bek terisolasi," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buruknya Pertahanan Liverpool Karena Salah Klopp
Liga Inggris 30 September 2017, 22:00
-
Oxlade-Chamberlain Diyakini Akan Sukses di Liverpool
Liga Inggris 30 September 2017, 21:45
-
Legenda Liverpool Kecam Kebijakan Rotasi Kiper Klopp
Liga Inggris 30 September 2017, 17:50
-
Klopp: Coutinho 100% Berkomitmen di Liverpool
Liga Inggris 30 September 2017, 14:50
-
Liverpool Jadi Lawan Spesial di Hadapan Benitez
Liga Inggris 30 September 2017, 14:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR