
Bola.net - Kyle Walker kemungkinan besar akan bertahan di Manchester City setelah mempertimbangkan masa depannya di musim panas ini di tengah ketertarikan dari Bayern Munchen.
Pemain berusia 33 tahun itu telah berubah pikiran usai mendiskusikan masa depannya dengan pelatih Pep Guardiola, setelah awalnya setuju untuk bergabung dengan tim juara bertahan asal Jerman.
Masa depan Walker telah berubah menjadi opera sabun musim panas ini saat The Bavarians berjuang mati-matian untuk membujuknya ke Allianz Arena meskipun Man City enggan menyetujui kepindahannya.
Bayern telah menyegel kesepakatan verbal dengan pemain timnas Inggris tersebut untuk bergabung dengan pasukan Thomas Tuchel, namun kesepakatan tidak dapat menemukan titik temu dengan peraih treble winners musim lalu itu.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Sempat Ingin Hengkang
Tuchel begitu putus asa untuk mendapatkan Walker hingga ia meyakinkan para petinggi Bayern untuk menentang kebijakan klub dengan memberikan kontrak jangka pendek kepada para bintang yang sudah menua, yang menyebabkan keresahan di ruang ganti.
Merasa frustrasi karena hanya duduk di bangku cadangan pada final Liga Champions musim lalu melawan Inter Milan, eks bek kanan Tottenham ini sempat berpikir untuk meninggalkan Etihad Stadium setelah enam tahun.
Keputusan Guardiola untuk mencoret Walker dari daftar pemain inti di Istanbul cukup mengejutkan, mengingat pemain asal Inggris itu telah menjadi starter dalam 11 dari 13 pertandingan terakhir Man City di akhir musim 2022/23.
Guardiola Belajar
Perubahan taktis yang sering dilakukan pelatih asal Spanyol itu hampir menjadi bumerang baginya saat Walker tampaknya bertekad untuk memaksa keluar dari Manchester sebagai tanggapan atas kelalaiannya di Liga Champions.
Namun, Guardiola tidak dapat membiarkan hal tersebut terjadi, terutama setelah memutuskan hubungan dengan Ilkay Gundogan dan Riyad Mahrez pada musim panas ini.
Jika kepergian keduanya tidak cukup memberikan pengaruh, masa depan Bernardo Silva masih belum jelas di tengah rumor yang mengaitkannya dengan Barcelona, PSG, dan Liga Arab Saudi.
Nestapa Bayern Munchen
Sedangkan untuk Bayern, perubahan hati Walker menambah luka setelah pengejaran mereka terhadap Harry Kane dari Tottenham mengalami pukulan telak pada hari Senin ketika The Lilywhites kembali menolak tawaran ketiga mereka.
Pemain berusia 30 tahun itu cenderung untuk tetap tinggal di Tottenham Hotspur Stadium untuk tahun terakhir kontraknya.
Sumber: The Athletic
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Ini Dia Penyebab Transfer Moises Caicedo ke Chelsea Menjadi Alot
- Siap Berebut Kursi No. 1 di Arsenal, Aaron Ramsdale Sudah Tidak Sabar Menanti Kehadiran David Raya
- 10 Transfer Termahal yang Sudah Deal di Musim Panas 2023
- Hadapi Chelsea di Laga Pembuka EPL 2023/2024, Jota Peringatkan Liverpool: Bisa Berbahaya
- Klasik dan Elegan! Inilah Jersey Ketiga Manchester United Musim 2023/2024
- Tawaran Rp1,1 Triliun West Ham untuk Maguire dan McTominay Ditolak MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Pengganti Ilkay Gundogan, Manchester City Bajak Pemain West Ham Ini
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 17:20
-
5 Bek Tengah Termahal di Dunia, Gvardiol Salip Lord Maguire
Editorial 9 Agustus 2023, 14:35
-
5 Penjualan Termahal RB Leipzig, Gvardiol Kuras Rekening Manchester City
Editorial 9 Agustus 2023, 12:15
-
Liga Inggris 9 Agustus 2023, 07:05

LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR