
Bola.net - Ada update baru seputar masa depan Casemiro. Sang gelandang dilaporkan sudah semakin dekat untuk melanjutkan karir di Arab Saudi.
Casemiro saat ini berada dalam situasi yang kurang baik di Manchester United. Semenjak Ruben Amorim datang, ia mulai tersisih dari lini tengah Setan Merah.
Situasi ini membuat sang gelandang dirumorkan akan dijual Manchester United di musim dingin ini. Mereka akan menguangkan sang gelandang untuk membiayai belanja mereka di musim dingin ini.
Dilansir The Telegraph, Casemiro semakin dekat untuk pindah dari MU. Sang gelandang bakal pindah ke Arab Saudi dalam waktu dekat ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gabung Klub Ronaldo

Menurut laporan tersebut, Casemiro saat ini semakin dekat untuk bergabung dengan Al-Nassr.
Klub Saudi Pro League itu sedang membutuhkan gelandang bertahan di tim mereka. Atas rekomendasi dari Cristiano Ronaldo, mereka mengejar Casemiro.
Mereka meyakini pemain asal Brasil itu bisa membuat lini tengah mereka lebih hidup. Jadi mereka kini menjalin komunikasi dengan MU untuk transfer ini.
Siap Pindah

Laporan itu mengklaim bahwa Casemiro sendiri saat ini sudah siap untuk pindah ke Arab Saudi.
Sang gelandang awalnya masih ingin bermain di Eropa. Namun ia dikabarkan mulai tertarik dengan proyek yang ditawarkan di Arab Saudi.
Apalagi Casemiro dikabarkan akan menerima gaji sekitar 650 ribu pounds per pekan, alias hampir dua kali lipat gaji yang ia terima di MU. Jadi ia tertarik pindah ke sana.
Mahar Transfer

Manchester United sendiri dilaporkan juga akan menerima bayaran yang cukup besar untuk Casemiro.
Eks Real Madrid itu kabarnya bakal laku terjual di kisaran 25 juta pounds pada bursa transfer kali ini.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ternyata, Ini Rahasia Manuel Ugarte Mendadak Jago di MU
Liga Inggris 7 Januari 2025, 19:52
-
Casemiro Selangkah Lebih Dekat Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 7 Januari 2025, 19:39
-
Diinginkan Juventus, Joshua Zirkzee: Maaf, Gak Dulu!
Liga Inggris 7 Januari 2025, 19:28
-
Kabar Baik MU! Luke Shaw Comeback di Januari 2025
Liga Inggris 7 Januari 2025, 18:51
-
AC Milan Intip Peluang untuk Daratkan Marcus Rashford
Liga Italia 7 Januari 2025, 18:32
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR