
Bola.net - Granit Xhaka percaya Arsenal punya masa depan cerah dengan pemain-pemain muda berbakat yang sekarang mulai bersinar. Dia yakin ada beberapa nama pemain muda yang mulai diperhatikan.
Sebut saja Eddie Nketiah dan Joe Willock, dua pemain yang jadi bintang utama kemenangan Arsenal atas Southampton (2-0), Jumat (26/6/2020). Nketiah mencetak gol pembuka, Willock menutupnya di babak kedua.
Kemenangan ini adalah kemenangan pertama Arsenal sejak sepak bola bergulir kembali. Jelas hasil ini sangat berarti, lebih dari sekadar tiga poin.
Melihat potensi dua pemain itu, Xhaka pun yakin masa depan Arsenal sudah berada di tangan yang tepat. Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Banyak pemain muda
Nketiah baru 21 tahun, Willock 20 tahun. Masih muda, tapi mereka sudah menunjukkan level permainan dewasa.
Di mata Xhaka, dua pemain muda itu jelas bisa membantu Arsenal untuk mengambil langkah berikutnya pasca kemenangan teranyar mereka.
"Saya kira kami punya sejumlah pemain muda yang sangat bagus dan mereka punya masa depan cerah. Mereka sudah membantu kami dan mereka pun terus bekerja keras," ujar Xhaka kepada Evening Standard.
"Tentu saja, kami harus menang kemarin [untuk menjaga harapan lolos ke zona Eropa]."
Sudah kerja keras, sudah berkembang
Lebih lanjut, Xhaka pun mengakui Arsenal bermain buruk pada beberapa pertandingan terakhir. Mereka kalah dari Man City, kalah dari Brighton, dan baru bisa bangkit atas Southampton.
"Kami tidak bermain baik pekan lalu [vs Man City] dan kami sedikit tidak beruntung [vs Brighton], tapi kemarin kami bermain sangat, sangat kompak dan kami tampil agresif pada setiap duel, kami layak meraih tiga poin," lanjut Xhaka.
"Saya kira kami sudah bekerja sangat keras, kami punya taktik yang jelas, dan Mikel sudah menyiapkan kami dengan sangat baik."
"Namun, terkadang Anda membutuhkan keberuntungan, terkadang itu bukan hari Anda. Kemarin kami memulai lagi dengan tambahan tiga poin dan kami ingin terus melaju," tandasnya.
Sumber: Evening Standard
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Matteo Guendouzi Dirumorkan Ingin Pindah, Mikel Arteta: Silakan!
Liga Inggris 27 Juni 2020, 23:59
-
Matteo Guendouzi, Calon Gelandang Baru Manchester United?
Liga Inggris 27 Juni 2020, 13:42
-
Cerah Masa Depan Arsenal Bersama Pemain-Pemain Muda
Liga Inggris 27 Juni 2020, 06:20
-
Masa Pinjaman di Arsenal Segera Berakhir, Dani Ceballos Mau ke Mana?
Liga Inggris 27 Juni 2020, 05:00
-
Agen Upayakan Philippe Coutinho Gabung Arsenal
Liga Inggris 26 Juni 2020, 20:40
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR