
Bola.net - Manchester United dilaporkan bergerak cepat untuk mencari pengganti Cristiano Ronaldo. Setan Merah dilaporkan akan memprioritaskan transfer Cody Gakpo di bulan Januari 2022 nanti.
Manchester United resmi berpisah dengan Cristiano Ronaldo. Mereka sepakat untuk menyudahi kontrak sang striker baru-baru ini.
Kepergian Ronaldo membuat United perlu mendatangkan penyerang baru. Erik Ten Hag sudah meminta manajemen MU untuk mencarikannya striker baru di musim dingin nanti.
Dilansir 90min, Manchester United sudah menentukan siapa target transfer utama mereka. Setan Merah akan memprioritaskan transfer Cody Gakpo di musim dingin nanti.
Simak situasi transfer Gakpo selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United sudah lama ingin merekrut Gakpo. Erik Ten Hag sebenarnya sudah ingin memboyong pemain PSV Eindhoven itu di musim panas kemarin.
Namun Setan Merah kehabisan dana transfer usai mendatangkan Antony dari Ajax. Jadi mereka gagal memboyong Gakpo dari PSV.
Itulah mengapa ketika Cristiano dipastikan pergi, Erik Ten Hag meminta manajemen MU untuk langsung bergerak mengamankan jasa Gakpo di musim dingin nanti.
Sudah Dapat Restu
Laporan yang sama mengklaim bahwa keinginan Ten Hag untuk merekrut Gakpo sudah mendapatkan restu dari Manchester United.
Manajemen MU sudah menyiapkan dana untuk mendatangkan Gakpo. Jadi mereka mulai melakukan proses perekrutan sang penyerang.
Tebusan sekitar 40-45 juta Euro dikabarkan cukup untuk memboyong penyerang timnas Belanda itu di musim dingin nanti.
Siap Pergi
Gakpo sendiri sudah beberapa kali mengatakan bahwa ia siap pindah dari PSV Eindhoven.
Ia menginginkan tantangan baru dalam karirnya dan ia membuka diri sepenuhnya untuk pindah ke Inggris.
Klasemen Premier League
(90min)
Baca Juga:
- Pengorbanan Cristiano Ronaldo: Rela Dibenci Fans MU Demi Kesuksesan Setan Merah di Masa Depan
- Piala Dunia 2022: Kekacauan yang Bisa Terjadi di Portugal Setelah Cristiano Ronaldo Di-PHK Mancheste
- Keluarga Glazer Resmi Umumkan Penjualan, MU Bakal Ganti Nama Jadi Mansur United?
- 3 Alasan Piala Dunia 2022 Makin Seru Usai Manchester United Pecat Cristiano Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Striker Timnas Prancis Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 23 November 2022, 21:33
-
Bruno Fernandes Tidak Tahu Jika Cristiano Ronaldo Bakal Cabut dari MU
Liga Inggris 23 November 2022, 21:02
-
Jiaah, Pemilik Baru MU Berasal dari Amerika Serikat Lagi?
Liga Inggris 23 November 2022, 20:51
-
Fabrizio Romano: Manchester United Tidak Ngoyo Berburu Striker Baru di Januari 2023
Liga Inggris 23 November 2022, 20:30
-
Putus Kontrak Ronaldo, Manchester United Untung Rp317 Milyar
Liga Inggris 23 November 2022, 18:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR