
Bola.net - Edinson Cavani mendapat banyak pujian dari fans Manchester United. Bukan hanya dari gol yang dicetaknya, tapi aksinya ketika melindungi Mason Greenwood dari keroyokan pemain AS Roma.
United berjumpa Roma pada laga semifinal Liga Europa. Sebuah insiden terjadi pada leg kedua. Pada menit ke-71, Greenwood terlibat adu argumen dengan Gianluca Mancini. Lalu, ada Rick Karsdorp yang datang untuk mengeroyok sang penyerang muda.
Melihat insiden itu, Cavani langsung maju memberi pembelaan pada Greenwood. Pemain 34 tahun itu lantas berhadapan dengan dua pemain Roma. Situasi baru reda ketika pemain United dan Roma lain memisahkan mereka.
Harus Bela Rekan Satu Tim
Cavani mengatakan bahwa dia harus ambil bagian pada momen itu. Cavani tidak membiarkan Greenwood berada dalam situasi tidak seimbang. Apalagi, dia masih muda dan kurang pengalaman pada momen panas seperti itu.
"Ada waktunya ketika Anda harus datang untuk melindungi dan membela rekan satu tim," ucap Cavani di situs resmi United.
"Terkadang itu terjadi karena kurangnya pengalaman dan mungkin mereka membuat kesalahan. Seringkali, itu juga terjadi karena Anda yakin bahwa situasi yang dihadapi pada perselisihan itu tidak adil."
"Pada insiden lawan Roma, saya rasa perdebatan itu bisa terjadi di sepak bola. Setelah itu, orang ketiga yang tidak terlibat pada insiden datang dan mendorongnya. Itulah mengapa saya datang melindungi Mason Greenwood," katanya.
Tak Menyesali Kartu Kuning
Edinson Cavani mendapat kartu kuning atas aksinya berselisih dengan pemain Roma. Namun, dia merasa momen itu penting dan harus dilakukan. Cavani bukan hanya membela Greenwood, tapi juga mencegah hal buruk lain terjadi.
"Saya juga berusaha memisahkan para pemain agar insidennya mereda. Kami berada dalam periode kunci permainan dan dia [Greenwood] bisa saja diberi kartu merah," kata Cavani.
"Saya mendapat kartu kuning untuk masalah saya, tetapi hal utama adalah benar-benar melindungi dan membela Greenwood dan mencoba untuk mencegah segala sesuatunya semakin parah," tegasnya.
Sumber: ManUtd.com
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Firmino Pimpin Liverpool Sikat MU di Old Trafford
Galeri 15 Mei 2021, 22:44
-
Betapa Mencemaskannya Situasi Kiper di Manchester United
Liga Inggris 15 Mei 2021, 11:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR